IKA SPENSANGI Mendapat Apresiasi Dari Bupati Kuningan Dalam Hal Memajukan Sekolah
- account_circle Admin
- calendar_month Ming, 26 Jan 2025
- visibility 39
- comment 0 komentar

oplus_2
jelajahtvnews.com,- Kehadiran berbagai angkatan dari Alumni SMPN 1 Lebakwangi Kuningan di Gedung Diva Hall Convention Center Minggu 26 Januari 2025 sangat meriah dan Haru.
Thank you for reading this post, don't forget to subscribe!Sebelumnya rangkaian demi rangkaian acara telah dilaksanakan dengan Ika Spensangi dengan melakukan berbagai kegiatan program memajukan sekolah SMPN 1 Lebakwangi Kuningan. Dari mulai bergotong royong membangun mesjid, Merehab sekolah , membeli satu unit ambulance hingga , kepedulian terhadap anak didik maupun peserta Ika Spensangi itu sendiri.

Hal tersebut diungkapkan kepala sekolah SMPN 1 Lebak Wangi H Surya, S.Pd.MM usai melaksanakan kegiatan Alumni Gathering.
Selain dihadiri ratusan para alumni SMPN 1 Lebakwangi, acara yang bertemakan ” Bersama Bersatu dan peduli ” tersebut, dihadiri langsung oleh Bupati Kuningan Terpilih H.Dian Rahmat Yanuar MSi, Kadisdik yang diwakili Kabid GTK H.Pipin Masyur Aripin Spd Mpd. polres Kodim, camat dan berbagai tokoh sukses dari Alumni Ika Spensangi itu sendiri.
Menurut H.Surya, Spd.MM, menyampaikan alhamdulilah kegiatan ini untuk menentukan program satu tahun kedepan di 2025.dan Bagaimana kita juga bisa membangun ekonomi, baik buat siwa maupun masyarakat , selain itu kedepan kita juga ingin membantu dan mencetak sarjana sehingga bisa diberikan bea siswa demi kemajuan pendidikan di sekolah. Ujarnya.

Dan kami juga menghaturkan kepada seluruh Ika Spensangi dari berbagai angkatan yang sudah sama sama membangun kebersamaan semoga ini menjadikan ladang ibadah, Ujar Kepala SMPN 1 Lebak wangi Kuningan.
Dalam sambutanya Bupati terpilih, Dr. H.Dian Rahmat Yanuar ,MSi. Apresiasi kepada Ika Spensangi yang sudah bahu membahu dan bisa menjaga kekompakan , kebersamaan dan silaturahmi hingga saat ini. Dan ini semogaa menjadi spirit bagi para alumni di sekolah lainya.
Dan satu hal yang perlu disampaikan , disetiap sekolah yang pernah kami datangi untuk acara alumni, baru kali ini merasakan pertemuan yang sangat membanggakan di Ika Spensangi ini, kebersamaan sangat terjaga, ada yang jadi jendral, ulama pengusaha, tokoh masyarakat dan ini berkat adanya didikan dari para guru di sekolah. Dan yang terpenting mari kita membangun Kuningan bersama sama. Dan H.dian Juga berharap agar para alumni yang sudah sukses, agar bersama sama membangun kampungnya membangun sekolahnya dan membangun kampung dan membangun kabupaten kuningan .
Sebelum mengakhiri sambutanya, Bupati terpilih jugan mohon doa restu karena sebentar lagi akan dilantik , dan memasuki program 100 Hari kerja, tentunya perlu dukungan dari masyarakat Kuningan semu. ujar Bupati Kuningan.( Sep )
- Penulis: Admin