Breaking News
light_mode
Beranda » Nasional » Kuningan Menuju Kabupaten ODF Tim Dinkes Pemprov Jabar Lakukan Verifikasi Secara Maraton

Kuningan Menuju Kabupaten ODF Tim Dinkes Pemprov Jabar Lakukan Verifikasi Secara Maraton

  • account_circle Admin
  • calendar_month Rab, 16 Apr 2025
  • comment 0 komentar

jelajahtvnews.com,- Tim Verifikasi Lapangan Open Defecation Free (ODF) dari Pemerintah Provinsi Jawa Barat melakukan roadshow ke Kabupaten Kuningan, Rabu (16/4/2025), sebagai bagian dari proses akhir penilaian status Kabupaten Bebas Buang Air Besar Sembarangan (BABS).

Thank you for reading this post, don't forget to subscribe!

Rombongan tim verifikasi disambut hangat oleh Wakil Bupati Kuningan, Hj. Tuti Andriani, S.H., M.Kn., Bupati Kuningan, Penjabat Sekda, serta jajaran Dinas Kesehatan Kabupaten Kuningan di Ruang Rapat Linggarjati Setda, sebelum kemudian diterjunkan langsung ke lapangan.

Tim Verifikasi provinsi usai melaksanakan koordinasi

Dalam pelaksanaan verifikasi, tim dibagi ke dalam 10 kelompok yang tersebar ke 10 desa di 10 kecamatan di wilayah Kabupaten Kuningan, antara lain:

Desa Babakanmulya (Kec. Cigugur)
Desa Purwawinangun (Kec. Kuningan)
Desa Padabeunghar (Kec. Pasawahan)
Desa Sangkanurip (Kec. Cigandamekar)
Desa Pamijahan (Kec. Ciawigebang)
Desa Jatimulya (Kec. Cidahu)
Desa Sumurwiru (Kec. Cibeureum)
Desa Ciwaru (Kec. Ciwaru)
Desa Cageur (Kec. Darma)
Desa Kertayuga (Kec. Nusaherang)

Wakil Bupati Hj. Tuti Andriani menyampaikan apresiasi mendalam atas kerja keras semua pihak dalam mendukung program Sanitasi Total Berbasis Masyarakat (STBM), khususnya Pilar 1 yang berfokus pada perilaku hidup bersih dan sehat.

“Alhamdulillah, per Oktober 2024, seluruh 376 desa dan kelurahan di Kabupaten Kuningan telah terverifikasi ODF. Ini merupakan hasil kerja kolaboratif lintas sektor – dari pemerintah daerah, puskesmas, perangkat desa, kader kesehatan, hingga masyarakat,” ujar Wabup.

Sementara itu, Ketua Tim Verifikasi ODF Provinsi Jawa Barat, drg. Ema Rahmawati, MKM, menyampaikan rasa bangga atas capaian Kabupaten Kuningan yang kini memasuki tahap verifikasi akhir.

“Kami bangga dan mengapresiasi Kabupaten Kuningan yang telah sampai pada tahap ini. Insyaallah, Kuningan akan menjadi kabupaten ke-25 di Jawa Barat yang meraih predikat ODF 100%,” ungkapnya.

Saat mengecek rumah warga

drg. Ema sendiri memilih turun langsung ke Desa Babakanmulya, Kecamatan Cigugur, didampingi Kabid Yanmas Dinas Kesehatan Idik Sidik, SKM., M.A.P.ID., Kepala Puskesmas Cigugur, Camat Cigugur, serta perangkat desa setempat. Di sana, tim mengunjungi lebih dari delapan rumah warga untuk melakukan verifikasi menyeluruh terhadap kondisi sanitasi dan perilaku hidup sehat.

drg. Ema menambahkan, berdasarkan teori Hendrik L. Blum, faktor lingkungan (30%) dan perilaku (30%) memiliki pengaruh besar terhadap derajat kesehatan masyarakat. Karena itu, status ODF menjadi indikator penting dalam upaya mencegah stunting dan penyakit berbasis lingkungan seperti diare, kolera, serta infeksi saluran pencernaan.

Proses verifikasi oleh 10 tim ini akan dirampungkan hari ini, dan hasil penilaian resmi akan diumumkan besok oleh Tim Provinsi Jawa Barat.( Sep )

  • Penulis: Admin

Rekomendasi Untuk Anda

  • Img20250825162953

    Haul Syekh Maulana Akbar: Merajut Kebersamaan dan Semangat Pembangunan di Peringatan Hari Jadi Kuningan ke-527

    • calendar_month Sen, 25 Agu 2025
    • account_circle Admin
    • 0Komentar

    Peringatan Hari Jadi Kabupaten Kuningan ke-527 diperingati dengan penuh khidmat melalui rangkaian acara istighosah dan haul Syekh Maulana Akbar. Thank you for reading this post, don’t forget to subscribe! Kegiatan ini mengingatkan kita akan peran besar Syekh Maulana Akbar dalam meletakkan dasar keagamaan dan spiritualitas yang memperkuat nilai kebersamaan di Kuningan. Ketua PHBN, Tony Kusumanto, […]

  • Img 20260109 Wa0122

    Janji kepada Ciremai: Ketika Suara Alam Dijawab Langkah Penegakan Hukum

    • calendar_month Jum, 9 Jan 2026
    • account_circle sep
    • 0Komentar

    jelajahtvnews com,- Gunung Ciremai tidak hanya berdiri sebagai lanskap agung di utara Jawa Barat, tetapi juga sebagai saksi bisu jeritan alam yang lama terpendam. Dari aliran air yang kian keruh hingga hutan yang perlahan tergerus, kegelisahan itu akhirnya menggema ke ruang-ruang kekuasaan melalui aksi #SaveCiremai di Gedung Sate. Pada Jumat, 9 Januari, gema tersebut dijawab. […]

  • 42 Siswa SMP Akan Masuk Barak Militer Kolaborasi Antara Kodim 0615 dan Disdikbud Kuningan

    42 Siswa SMP Akan Masuk Barak Militer Kolaborasi Antara Kodim 0615 dan Disdikbud Kuningan

    • calendar_month Kam, 15 Mei 2025
    • account_circle Admin
    • 0Komentar

    jelajahtvnews.com,- Dalam rangka mendukung Program KDM (Kebijakan Daerah Mandiri) Gubernur Jawa Barat, Kodim 0615/Kuningan bersinergi dengan Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) Kabupaten Kuningan untuk melaksanakan pembinaan orientasi bagi pelajar tingkat SMP. Program ini bertujuan membentuk karakter generasi muda agar lebih maju, efektif, dan memiliki semangat dalam mewujudkan cita-cita. Thank you for reading this post, don’t […]

  • Pangeran Djatikusumah Wafat Langit Cigugur Berkabung

    Pangeran Djatikusumah Wafat Langit Cigugur Berkabung

    • calendar_month Jum, 16 Mei 2025
    • account_circle Admin
    • 0Komentar

    jelajahtvnews.com,-Langit Cigugur tampak sendu. Kabar duka menyelimuti bumi Sunda. Tokoh adat, budayawan, sekaligus sesepuh Masyarakat Adat Karuhun Sunda Wiwitan Cigugur, Pangeran Djatikusumah Maniswara Tedjabuwana Alibassa Kusumah Wijaya Ningrat, berpulang pada Jumat pagi, 16 Mei 2025 pukul 10.10 WIB, dalam usia 93 tahun. Thank you for reading this post, don’t forget to subscribe! Dikenal luas sebagai […]

  • Img20250827105450

    Peduli Terhadap Pendidikan Anak, Hj. Rini Sujiyanti Bangun Gedung Sekolah dan Mesjid Di Cigugur

    • calendar_month Rab, 27 Agu 2025
    • account_circle sep
    • 0Komentar

    jelakahtvnews.com,- Di tengah peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW, sosok perempuan tangguh kembali menjadi sorotan. Hj. Rini Sujiyanti, SE., MM., salah satu tokoh perempuan Kabupaten Kuningan, menyampaikan pesan penuh makna tentang peran strategis perempuan dalam kehidupan berbangsa dan bernegara. Thank you for reading this post, don’t forget to subscribe! “Perempuan hebat adalah tonggak kekuatan negara. Ia […]

  • Peserta Ppg Daljab 2025

    Uniku Lahirkan 2.663 Guru Baru, Tekankan Transformasi dan Integritas Pendidik

    • calendar_month Sab, 29 Nov 2025
    • account_circle Admin
    • 0Komentar

    jelajahtvnews.com,- Ruang Ballroom Asmaranda Grand Cordela Hotel Kuningan pagi itu menjadi saksi sebuah momentum besar dalam dunia pendidikan. Sebanyak 2.663 Guru Tertentu (Daljab) Tahap 1 Tahun 2025 dari Program Pendidikan Profesi Guru (PPG) FKIP Universitas Kuningan resmi dikukuhkan, menandai lahirnya ribuan pendidik profesional baru yang siap memperkuat kualitas pendidikan Indonesia. Acara penuh khidmat tersebut dihadiri […]

expand_less