Breaking News
light_mode
Beranda » Nasional » H Rokhmat Ardiyan Dukung Penuh Swasembada Pangan dan Pengembangan KRK

H Rokhmat Ardiyan Dukung Penuh Swasembada Pangan dan Pengembangan KRK

  • account_circle Admin
  • calendar_month Sel, 29 Apr 2025
  • comment 1 komentar

jelajahtvnews.com,- Anggota DPR RI Komisi XII Fraksi Gerindra, H. Rokhmat Ardiyan, M.M., menyampaikan dukungan penuh terhadap program swasembada pangan nasional yang menjadi salah satu program unggulan Presiden Prabowo Subianto. Hal ini disampaikannya saat menghadiri Jambore Penyuluh Pertanian yang juga dihadiri oleh Menko Bidang Perekonomian, Zulkifli Hasan.

Thank you for reading this post, don't forget to subscribe!

“Presiden Prabowo telah menekankan pentingnya swasembada pangan sebagai jalan menuju kemandirian bangsa, sekaligus bentuk kepedulian terhadap kelestarian alam dan lingkungan. Ini adalah misi besar demi masa depan Indonesia,” ujar Rokhmat Ardiyan , usai menghadiri jambore Penyuluh Selasa 29 April 2025.

H.Rochmat Ardian Saat Memberikan keterangan

Ia juga memberikan apresiasi terhadap kegiatan penyuluhan pertanian di Kabupaten Kuningan, yang menurutnya harus terus didukung karena menyentuh langsung kebutuhan petani. “Penyuluhan seperti ini harus kita apresiasi dan perkuat bersama. Ini bentuk nyata perhatian negara terhadap petani, sekaligus mewujudkan ketahanan pangan nasional.”

KRK: Aset Strategis yang Harus Dijaga

Dalam kesempatan yang sama, Rokhmat juga menyoroti pentingnya menjaga dan mengembangkan Kebun Raya Kuningan (KRK). “KRK bukan hanya indah dan sejuk, tapi juga menyimpan ribuan jenis pohon yang menjadi paru-paru daerah. Ini amanah yang harus dijaga untuk warisan anak cucu,” ujarnya.

Ia menambahkan, KRK tak hanya memberikan manfaat ekologis, tetapi juga memiliki potensi ekonomi bagi masyarakat sekitar dan daerah. Oleh karena itu, ia mendorong agar infrastruktur menuju KRK segera diperbaiki.

“Infrastruktur jalan menuju KRK saat ini sangat memprihatinkan, rawan dan minim penerangan. Bus wisata pun sulit masuk. Ini jadi penghambat utama pengembangan KRK sebagai destinasi unggulan. Kami di DPR RI siap mendorong dukungan anggaran agar pembangunan infrastruktur segera terealisasi,” tegasnya.

Saat bincang dengan kepala UPTD Kebun raya kuningan

Soroti Persoalan Sampah: Bank Sampah Jadi Solusi

Rokhmat Ardiyan juga menyoroti persoalan sampah yang semakin krusial, tidak hanya di Kuningan, tetapi di Jawa Barat bahkan secara global. Ia menekankan pentingnya pengelolaan sampah berbasis desa melalui sistem bank sampah.

“Masalah sampah tidak bisa dibiarkan. Di TPA Ciniru, lahan sudah sangat terbatas dan kendaraan pengangkut pun sudah tua. Yang lebih penting, kesejahteraan para pengangkut sampah juga harus diperhatikan agar mereka punya etos kerja yang baik,” katanya.

Ia mengusulkan solusi konkret melalui pendirian bank sampah di setiap desa, yang bukan hanya mengurangi limbah tetapi juga bisa memberi manfaat ekonomi bagi masyarakat.

“Kita harus memilah dan memilih sampah sejak dari rumah. Dengan sistem bank sampah, limbah bisa diubah menjadi berkah,” tutup Rokhmat Ardiyan. ( Sep )

  • Penulis: Admin

Rekomendasi Untuk Anda

  • Jetv

    Warga Kuta Mandarakan Digegerkan Macan Tutul di Balai Desa!

    • calendar_month Sel, 26 Agu 2025
    • account_circle sep
    • 0Komentar

    Warga Kuta Mandarakan Maleber Kuningan Digegerkan Oleh Sekor Macan tutul yang bersembunyi di bale desa Thank you for reading this post, don’t forget to subscribe! HEBOH Warga Desa Kuta Mandarakan Digegerkan Oleh Sekor Macan Tutul Yang Masuk Di Balai Desa Kuta Mandarakan kecamatan Maleber kabupaten Kuningan Selasa 26 Agustus 2025 Pukul 9.00 Wib., Jala tersebut […]

  • Hari Pertama Kerja Wakil Bupati Kuningan Berikan Sambutan di Acara FGD Pemilu 2024

    Hari Pertama Kerja Wakil Bupati Kuningan Berikan Sambutan di Acara FGD Pemilu 2024

    • calendar_month Jum, 21 Feb 2025
    • account_circle Admin
    • 0Komentar

    jelajahtvnews.com,- Wakil Bupati Kuningan Tuti Andriani,SH.Mkn, melaksanakan tugasnya di hari pertama dengan memberikan. Sambutan di acara evaluasi Pemilihan serentak tahun 2024 dalam focus group discussion ( FGD ) yang diselenggarakan oleh KPUD Kab.Kuningan, Jumat 21 Januari 2025. Thank you for reading this post, don’t forget to subscribe! Acara FGD tersebut menghadirkan nra sumber Dr H.Endun […]

  • Img 20250811 173747

    “Santri Kuningan Borong Juara MQK Jabar, Tiga Wakili ke Tingkat Nasional”

    • calendar_month Sen, 11 Agu 2025
    • account_circle sep
    • 0Komentar

    KUNINGAN – Prestasi membanggakan kembali diraih Kabupaten Kuningan. Tujuh santri dari berbagai pondok pesantren sukses meraih gelar juara pada ajang Musabaqoh Qiroatil Kutub (MQK) Tingkat Provinsi Jawa Barat. Dari jumlah tersebut, tiga santri akan melangkah ke tingkat nasional yang akan digelar di Kabupaten Wajo, Sulawesi Selatan. Thank you for reading this post, don’t forget to […]

  • Bupati Saat Memberikan Sambutan

    Bupati Kuningan : Tudingan Tidak Adanya Kemajuan Pembangunan Di Kuningan Tidak Berdasar

    • calendar_month Kam, 25 Des 2025
    • account_circle Admin
    • 0Komentar

    KUNINGAN – Pemerintah Kabupaten Kuningan menggelar Kick Off Meeting Perencanaan Pembangunan Tahun 2026 sebagai langkah awal penentuan arah kebijakan pembangunan daerah. Kegiatan ini menjadi momentum evaluasi sekaligus penguatan kolaborasi seluruh perangkat daerah. Rabu 24 Desember 2025 Di lantai 3 Gedung Setda Dalam sambutannya, Bupati Kuningan menyampaikan apresiasi tinggi kepada jajaran kepala dinas, kepala bagian, camat […]

  • Img20250917221034

    Gala Dinner Kuningan Adiluhung: Menyatukan Inovasi, Budaya, dan Potensi Investasi

    • calendar_month Kam, 18 Sep 2025
    • account_circle Admin
    • 0Komentar

    Jakarta, 17 September 2025 – Malam Gala Dinner Kuningan Adiluhung berlangsung penuh kehangatan dan wibawa, menghadirkan suasana yang menyatukan dialog inovasi, potensi daerah, dan jalinan kolaborasi bisnis. Thank you for reading this post, don’t forget to subscribe! Acara bergengsi ini dipandu oleh artis senior Maudy Kusnaedi, menghadirkan para tokoh, investor, dan pelaku usaha dalam bingkai […]

  • Ribuan Siswa Mainkan Angklung di Puncak Peringatan Hardiknas 2025 Kabupaten Kuningan

    Ribuan Siswa Mainkan Angklung di Puncak Peringatan Hardiknas 2025 Kabupaten Kuningan

    • calendar_month Jum, 2 Mei 2025
    • account_circle Admin
    • 0Komentar

    jelajahtvnews.com Puncak peringatan Hari Pendidikan Nasional (Hardiknas) 2025 tingkat Kabupaten Kuningan berlangsung meriah di Lapangan Masud Wisnu Saputra, Jumat (2/5). Ribuan siswa dari berbagai sekolah turut ambil bagian dalam pertunjukan kolosal angklung, memainkan alat musik tradisional itu secara serentak sebagai simbol harmoni pendidikan dan budaya lokal. Thank you for reading this post, don’t forget to […]

expand_less