Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Nasional » Lembaga Pendidikan Non formal SKB Kuningan Butuh Perhatian Pemerintah

Lembaga Pendidikan Non formal SKB Kuningan Butuh Perhatian Pemerintah

  • account_circle Admin
  • calendar_month Rab, 14 Mei 2025
  • visibility 70
  • comment 0 komentar

jelajahtvnews com,- Satu-satunya Satuan Pendidikan Non formal Negeri di Kabupaten Kuningan, Sanggar Kegiatan Belajar (SKB), tengah menghadapi berbagai kendala serius.bhalbtersebut disampaikan PLT Kepala SKB rabu 14 Mei 2025.

Thank you for reading this post, don't forget to subscribe!

Menurut Plt. Kepala SKB Kuningan, Leni Rohmayani, mengungkapkan bahwa lembaganya tidak hanya menjadi tempat belajar setara Paket A, B, dan C serta PAUD, tapi juga penjaga eksistensi pendidikan non formal di Kuningan. Hal tersebut disampaikan Kepala SKB, menyingkapi pemberitaan sebelumnya.

“Kami memiliki aset negara yang cukup luas, namun hanya mengandalkan dana operasional sekolah dan dana BOS yang jumlahnya disesuaikan dengan jumlah siswa. Dengan sumber itu, kami kesulitan untuk memelihara sarana dan prasarana secara maksimal,” ujar Leni.

Saat ini, SKB Kuningan memiliki 6 pamong, 4 tenaga tata usaha, dan 7 tenaga honorer yang tersebar di posisi staf, guru PAUD, dan tutor. Minimnya SDM jelas berpengaruh pada pelayanan pendidikan. Belum lagi, para tenaga honorer telah bertahun-tahun mengabdikan diri tanpa kepastian status.

“Kami bukan sedang bereaksi berlebihan atas berita sebelumnya, hanya ingin mengajak semua pihak—terutama pemerintah—untuk melihat kondisi kami dengan lebih dekat. Kami butuh perhatian dan penguatan peran sebagai lembaga pendidikan non formal yang strategis,” tambahnya.

SKB juga terbuka sebagai ruang publik untuk pelatihan dan kegiatan edukatif masyarakat. Meski tidak memungut biaya, mereka meminta agar fasilitas negara dijaga bersama.

Mendampingi Kepala PLT SKB, Yayat Ahdiyat, Penilik Kesetaraan, turut menyoroti transformasi SKB, P sejak berubah status dari struktural ke satuan pendidikan. “Dulu SKB punya anggaran pemeliharaan, bahkan mobil TBM (Taman Bacaan Masyarakat) aktif dipakai dalam berbagai kegiatan literasi. Sekarang, untuk listrik saja kami sempat harus patungan. Bahkan fasilitas telepon dicabut,” ungkapnya prihatin.

Lebih lanjut, Yayat menekankan pentingnya penambahan tenaga ASN atau P3K bagi SKB. Saat ini, hanya dua pamong belajar berstatus ASN aktif, jauh dari jumlah ideal yang diatur oleh Menpan RB, yakni maksimal 35 tenaga fungsional.

“Dengan program Kuningan Menuju Kabupaten Pendidikan dan visi Kuningan Melesat, mestinya keberadaan SKB Kuningan sebagai lembaga pendidikan non formal negeri satu-satunya menjadi perhatian khusus. Terutama dalam hal penambahan tenaga pendidik,” tegas Yayat.

Dengan kondisi ini, SKB Kuningan berharap ada langkah konkret dari pemerintah pusat maupun daerah untuk menyelamatkan eksistensi dan kualitas layanan pendidikan nonformal demi masa depan generasi yang terpinggirkan dari jalur pendidikan formal. ( Sep )

  • Penulis: Admin

Rekomendasi Untuk Anda

  • Cahaya Pengetahuan dan Keadilan Milik Kita Semua

    Cahaya Pengetahuan dan Keadilan Milik Kita Semua

    • calendar_month Ming, 20 Apr 2025
    • account_circle Admin
    • visibility 59
    • 0Komentar

    jelajahtvnews.com,- Tanggal 21 April kembali mengingatkan kita pada sosok perempuan pejuang emansipasi, Raden Ajeng Kartini. Di hari yang diperingati sebagai Hari Kartini ini, bangsa Indonesia mengenang warisan pemikiran dan perjuangan beliau dalam memperjuangkan hak-hak perempuan, pendidikan, dan kesetaraan di tengah kuatnya budaya patriarki pada masanya. Thank you for reading this post, don’t forget to subscribe! […]

  • 42 Siswa SMP Akan Masuk Barak Militer Kolaborasi Antara Kodim 0615 dan Disdikbud Kuningan

    42 Siswa SMP Akan Masuk Barak Militer Kolaborasi Antara Kodim 0615 dan Disdikbud Kuningan

    • calendar_month Kam, 15 Mei 2025
    • account_circle Admin
    • visibility 58
    • 0Komentar

    jelajahtvnews.com,- Dalam rangka mendukung Program KDM (Kebijakan Daerah Mandiri) Gubernur Jawa Barat, Kodim 0615/Kuningan bersinergi dengan Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) Kabupaten Kuningan untuk melaksanakan pembinaan orientasi bagi pelajar tingkat SMP. Program ini bertujuan membentuk karakter generasi muda agar lebih maju, efektif, dan memiliki semangat dalam mewujudkan cita-cita. Thank you for reading this post, don’t […]

  • Wisata J&J Memberi Warna Edukasi Bagi Anak Sambil Hiburan Keluarga

    Wisata J&J Memberi Warna Edukasi Bagi Anak Sambil Hiburan Keluarga

    • calendar_month Sen, 7 Apr 2025
    • account_circle Admin
    • visibility 34
    • 0Komentar

    jelajahtvnews.,- Memasuki akhir masa libur Idul Fitri 1446 H, kawasan Wisata J&J yang berlokasi di Bojong, Kecamatan Cilimus, Kabupaten Kuningan, masih terlihat ramai dipadati oleh wisatawan lokal. Para pengunjung datang bersama keluarga untuk menikmati suasana liburan sekaligus mengenalkan anak-anak mereka pada dunia satwa melalui mini zoo yang tersedia di dalam kawasan wisata tersebut. Thank you […]

  • Perusahaan Oto Bus RAFAEL Siap Antar Calon Jamaah Haji Wilayah Ciayumajakuning

    Perusahaan Oto Bus RAFAEL Siap Antar Calon Jamaah Haji Wilayah Ciayumajakuning

    • calendar_month Rab, 15 Jan 2025
    • account_circle Admin
    • visibility 68
    • 0Komentar

    jelajahtvnews.com,- Bus pariwisata di Indonesia saat ini telah banyak mengalami evolusi yang signifikan Awalnya, transportasi wisata ini dilakukan dengan menggunakan kendaraan yang lebih sederhana seperti truk atau bus umum yang sangat membantu masyarakat. Thank you for reading this post, don’t forget to subscribe! Pada tahun-tahun berikutnya, dengan meningkatnya perkembangan jaman dan populasi manusia dimasa moderen, […]

  • Moment Mudik Lebaran Menteri Perhubungan RI Dudy Purwagandi Singgah Di Pendopo Kuningan

    Moment Mudik Lebaran Menteri Perhubungan RI Dudy Purwagandi Singgah Di Pendopo Kuningan

    • calendar_month Jum, 4 Apr 2025
    • account_circle Admin
    • visibility 52
    • 0Komentar

    jelajahtvnews.com,- Menteri Perhubungan RI, Dudy Purwagandhi putra daerah asal Desa Purwasari, Kecamatan Garawangi, memanfaatkan momentum mudik Lebaran bersama sejumlah alumni SMA 2 Kuningan, berkunjung ke Pendopo yang diterima langsung Bupati Kuningan, H. Dian Rachmat Yanuar, Jumat (4/4/2025). Thank you for reading this post, don’t forget to subscribe! Sebelumnya, Kementerian Perhubungan sudah memberikan bantuan kendaraan oprasional […]

  • Tani Merdeka Indonesia Dorong Kemandirian Petani Kuningan, Bupati Apresiasi Kiprah TMI

    Tani Merdeka Indonesia Dorong Kemandirian Petani Kuningan, Bupati Apresiasi Kiprah TMI

    • calendar_month Sel, 17 Jun 2025
    • account_circle Admin
    • visibility 74
    • 0Komentar

    jelajahtvnews.com,- Tani Merdeka Indonesia Dorong Kemandirian Petani Kuningan, Bupati Apresiasi Kiprah TMI Thank you for reading this post, don’t forget to subscribe! Di tengah tantangan besar yang dihadapi sektor pertanian, hadir sebuah gerakan yang membawa harapan baru bagi para petani Indonesia. Tani Merdeka Indonesia (TMI), sebuah organisasi yang lahir dari inisiatif gabungan kelompok tani, tokoh […]

expand_less