Breaking News
light_mode
Beranda » Nasional » Wabub Tuti: Meski Seren Taun Kuningan Digelar Sederhana, Namun Makna Tradisi Tetap Terjaga

Wabub Tuti: Meski Seren Taun Kuningan Digelar Sederhana, Namun Makna Tradisi Tetap Terjaga

  • account_circle Admin
  • calendar_month Sab, 14 Jun 2025
  • comment 0 komentar

jelajahtvnews.com,- Peringatan Seren Taun 22 Rayagung 1958 Saka Sunda kembali digelar di Paseban Tri Panca Tunggal Cigugur, Kabupaten Kuningan, Jawa Barat, meski secara sederhana karena masih dalam suasana berkabung. Namun kesederhanaan tersebut tak mengurangi kekhidmatan serta makna dari tradisi yang sarat nilai spiritual dan filosofi luhur bangsa ini.

Thank you for reading this post, don't forget to subscribe!
Paseban Cigugur

Wakil Bupati Kuningan, Hj. Tuti Andriani, didampingi Kabid Pemasaran Disporapar, Kabid Kebudayaan , Kabid Kesmas dan Camat Cigugur menyampaikan bahwa Seren Taun tahun ini tetap memiliki makna mendalam. “Walau digelar sederhana, nilai luhur dari Seren Taun tetap menjadi pedoman kita menuju Indonesia Emas,” ujarnya dalam petikan wawancara.

Dan saat ini menurut Wabub, Dalam rangkaian kegiatan, masih dilaksanakan sejumlah ritual budaya, seperti Damar Sewu dan tarian Puraga Baya. Pagi harinya, juga digelar mesek pare dan siraman baleg kembang, dua ritual penting yang menggambarkan rasa syukur atas hasil bumi serta keharmonisan dengan alam. Ujarnya menyampaikan pada jelajahtv.

Sementara , Sesepuh Paseban, Abah Subrata, menjelaskan makna Damar Sewu sebagai simbol cahaya yang menerangi kehidupan manusia di alam marcapada. Ia juga menekankan bahwa rangkaian acara Seren Taun bukan sekadar seremoni, tetapi sarat filosofi hidup, ajaran leluhur, dan nilai-nilai kasih terhadap sesama serta alam.

“Dari seni budaya hingga kajian dan seminar, semuanya mengajarkan kita untuk kembali kepada akar budaya, hidup harmonis dengan alam, dan saling menyayangi sesama,” tambahnya.

Seren Taun merupakan wujud nyata pelestarian budaya lokal yang terus dijaga oleh masyarakat Sunda di Cigugur. Tradisi ini bukan hanya memperkuat jati diri, tetapi juga menjadi salah satu pondasi penting dalam mewujudkan cita-cita besar Indonesia Emas 2045. ( SEP )

  • Penulis: Admin

Rekomendasi Untuk Anda

  • Img20250816203247

    Ketum PSI Kaesang Pangarep Ajak Anak Muda Wujudkan Kemerdekaan Sejati

    • calendar_month Ming, 17 Agu 2025
    • account_circle sep
    • 0Komentar

    JAKARTA – Ketua Umum Partai Solidaritas Indonesia (PSI), Kaesang Pangarep, hadir dalam peringatan Hari Ulang Tahun ke-80 Kemerdekaan Republik Indonesia yang dikemas dalam Doa Untuk Republik Tercinta, di GOR Bulungan, Jakarta Selatan, Minggu (17/8/2025). Thank you for reading this post, don’t forget to subscribe! Turut hadir jajaran petinggi partai, seperti Radja Juli Antoni, Sekjen PSI, […]

  • Jetv 1

    BJB Serahkan Dua Dump Truck untuk Bantu Kuningan Atasi 480 Ton Sampah per Hari

    • calendar_month Sab, 9 Agu 2025
    • account_circle sep
    • 0Komentar

    Penanganan sampah bukan sekadar tugas pemerintah, tetapi tanggung jawab seluruh elemen masyarakat. Sebagai bentuk dukungan nyata, Bank Jabar Banten (BJB) melalui program Corporate Social Responsibility (CSR) menyerahkan dua unit dump truck kepada Bupati Kuningan, Dr. H. Dian Rachmat Yanuar, M.Si., Jumat (8/8/2025), di Halaman Kantor Pemda Kuningan (Komplek KIC). Thank you for reading this post, […]

  • Menu Di Diva Pujasera Kasturi

    Grand Opening Diva Puja Sera Bumdes Mustika Jaya Kasturi: Wujud Nyata Pemberdayaan Ekonomi Masyarakat Desa

    • calendar_month Sab, 8 Nov 2025
    • account_circle sep
    • 0Komentar

    Kuningan, 7 November 2025 – Pemerintah Desa Kasturi, Kecamatan Kuningan, Kabupaten Kuningan, terus menunjukkan komitmennya dalam mengembangkan potensi ekonomi masyarakat melalui inovasi dan pemberdayaan pelaku UMKM. Salah satu langkah strategis diwujudkan dengan Grand Opening “Diva Puja Sera Bumdes Mustika Jaya Kasturi”, sebuah pusat kuliner dan ekonomi kreatif masyarakat desa Yang menjadi salah satu Unit Usaha […]

  • Img 20250923 Wa0037

    Kuningan Dorong UMKM Kuasai AI, Bupati Dian Resmi Buka AI Ignition Program

    • calendar_month Sel, 23 Sep 2025
    • account_circle Admin
    • 0Komentar

    Kabupaten Kuningan terus bergerak menuju era digital. Selasa (23/9/2025), Bupati Kuningan Dr. H. Dian Rachmat Yanuar, M.Si. secara resmi membuka AI Ignition Program di Ruang Rapat Setda Lantai 3, Kompleks Kuningan Islamic Center (KIC). Program pelatihan dua hari ini mengusung tema “From Basic to Breakthrough in AI” dan menghadirkan pakar nasional di bidang kecerdasan artifisial. […]

  • TP PKK Prov Jabar Kunjungi Arunika

    TP PKK Prov Jabar Kunjungi Arunika Wisata Unggulan Kuningan

    • calendar_month Jum, 2 Mei 2025
    • account_circle Admin
    • 0Komentar

    jelajahtvnews.com.- Usai menghadiri peringatan Hari Pendidikan Nasional (Hardiknas) 2025 di Kabupaten Kuningan, Ketua TP PKK Provinsi Jawa Barat, dr. Siska Gerfianti, Sp.DLP., M.H.Kes., melakukan kunjungan istimewa ke destinasi wisata Joglo Arunika, Palutungan, Jumat (2/5/2025). Thank you for reading this post, don’t forget to subscribe! Kunjungan tersebut turut didampingi oleh Ketua TP PKK Kabupaten Kuningan, Hj. […]

  • Pemerintah Siapkan Tambahan Plafon Rp130 Triliun untuk Perumahan, Subsidi Bunga Diberikan untuk Sektor Konstruksi

    Pemerintah Siapkan Tambahan Plafon Rp130 Triliun untuk Perumahan, Subsidi Bunga Diberikan untuk Sektor Konstruksi

    • calendar_month Jum, 4 Jul 2025
    • account_circle Admin
    • 0Komentar

    jelajahtvnews.com,- Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Airlangga Hartarto, menyampaikan ,Pemerintah terus menunjukkan komitmennya dalam mendorong sektor perumahan dan konstruksi, khususnya bagi pelaku usaha mikro, kecil, dan menengah (UMKM). Salah satu langkah konkret yang diambil adalah dengan menyiapkan tambahan plafon pembiayaan sebesar Rp130 triliun, yang terdiri dari: Thank you for reading this post, don’t forget to subscribe! […]

expand_less