Breaking News
light_mode
Beranda » Agama » Sinergi Ulama dan Umaro, Bupati Kuningan: Kunci Pembinaan Umat Menuju Kuningan MELESAT

Sinergi Ulama dan Umaro, Bupati Kuningan: Kunci Pembinaan Umat Menuju Kuningan MELESAT

  • account_circle Admin
  • calendar_month Sen, 30 Jun 2025
  • comment 0 komentar

Dalam momentum bersejarah Pengukuhan dan Rapat Kerja Daerah (Rakerda) Majelis Ulama Indonesia (MUI) Kabupaten Kuningan, Bupati Kuningan, Dr. H. Dian Rachmat Yanuar, M.Si, memberikan sambutan yang menggugah dan penuh harapan.

Thank you for reading this post, don't forget to subscribe!

“Atas nama Pemerintah Kabupaten Kuningan, saya mengucapkan selamat dan sukses kepada jajaran pengurus MUI Kabupaten Kuningan yang telah dikukuhkan. Semoga amanah ini menjadi ladang amal dan membawa manfaat besar dalam membimbing umat,” ujarnya.

Mengangkat tema “Sinergitas Ulama dan Umaro dalam Penguatan Pembinaan Umat”, Bupati menilai tema tersebut sangat strategis dan relevan dengan kondisi zaman. Ia menegaskan bahwa ulama dan umaro adalah dua pilar penting dalam menjaga harmoni sosial dan memperkuat nilai-nilai keislaman dalam kehidupan bermasyarakat.

Bupati juga menekankan pentingnya kolaborasi yang harmonis antara pemerintah dan para ulama dalam menjawab tantangan era digital, menangkal radikalisme, memperkuat akidah, serta menjaga masyarakat dari dampak negatif modernisasi.

“Kami sadar, pembangunan tidak hanya ditentukan oleh infrastruktur dan ekonomi semata, namun juga oleh kekuatan iman, akhlak, dan spiritualitas masyarakat,” tegasnya.

Beliau juga menegaskan bahwa peran MUI sebagai khodimul ummah (pelayan umat) dan shodiqul umaro (mitra pemerintah) harus terus diperkuat, agar pembinaan umat lebih menyentuh akar permasalahan, termasuk perbedaan penafsiran keagamaan yang berpotensi memecah belah.

Bupati mengajak para ulama untuk senantiasa memberi nasihat dan fatwa, sebagai “suplemen” spiritual dalam menjalankan roda pemerintahan daerah. Ia berharap hasil Rakerda ini dapat menghasilkan program-program nyata dan aplikatif yang memberi maslahat bagi masyarakat luas.

Di akhir sambutannya, Bupati mengajak seluruh pihak untuk memperkuat kolaborasi demi mewujudkan Kuningan yang MELESAT: Maju, Empowering, Lestari, Agamis, dan Tangguh. ( SEP )

  • Penulis: Admin

Rekomendasi Untuk Anda

  • Img 20250925 Wa0058

    Danrem 063/SGJ Tutup Serbuan Teritorial di Hantara, Tinggalkan Jejak Pembangunan dan Kebersamaan

    • calendar_month Kam, 25 Sep 2025
    • account_circle sep
    • 0Komentar

    jelajahyvnews.com,- Langit Kamis (25/9/2025) menaungi sebuah peristiwa penuh makna. Di lapangan sepak bola Desa Tundagan, Kecamatan Hantara, dentang waktu dari pukul 09.40 hingga 14.44 WIB menjadi saksi berakhirnya rangkaian panjang Serbuan Teritorial TNI Korem 063/SGJ di wilayah Kodim 0615/Kuningan. Thank you for reading this post, don’t forget to subscribe! Upacara penutupan berlangsung khidmat, dipimpin langsung […]

  • Ngopi Pagi Bersama Bupati : 79,6% Warga Puas, Bupati Kuningan Refleksikan Capaian 100 Hari Kerja

    Ngopi Pagi Bersama Bupati : 79,6% Warga Puas, Bupati Kuningan Refleksikan Capaian 100 Hari Kerja

    • calendar_month Sel, 8 Jul 2025
    • account_circle Admin
    • 0Komentar

    Kuningan, 8 Juli 2025 – jelajahtvnews.com,- Suasana santai namun penuh makna tersaji dalam agenda rutin “Ngopi Pagi, Ngobrol Bareng Bupati” yang digelar bersama Dr. H. Dian Rachmat Yanuar, M.Si. Kegiatan ini menjadi ruang terbuka bagi masyarakat dan jajaran pemerintah daerah untuk berdiskusi langsung terkait kinerja dan arah pembangunan Kabupaten Kuningan. Thank you for reading this […]

  • Musda MUI Ke X Optimalisasi Peran Ulama Sebagai Mitra Umaro dan Khodim al-Ummah

    Musda MUI Ke X Optimalisasi Peran Ulama Sebagai Mitra Umaro dan Khodim al-Ummah

    • calendar_month Sab, 19 Apr 2025
    • account_circle Admin
    • 0Komentar

    jelajahtvnews.xom,- Majelis Ulama Indonesia (MUI) Kabupaten Kuningan menyelenggarakan Musyawarah Daerah (Musda) X sekaligus meresmikan Gedung Kantor MUI yang baru pada Sabtu, 19 April 2025, bertempat di Gedung Setda Lantai 3 Kabupaten Kuningan. Kegiatan ini mengusung tema “Optimalisasi Peran Ulama Sebagai Mitra Umaro dan Khodim al-Ummah.” Thank you for reading this post, don’t forget to subscribe! […]

  • Foto Bersama Dengan Para Atlet

    Kejurkab PBSI dan Bupati Cup 2025 Resmi Ditutup

    • calendar_month Sen, 15 Sep 2025
    • account_circle sep
    • 0Komentar

    KUNINGAN – Gemuruh tepuk tangan memenuhi GOR Anrimusthi Badminton Center pada Minggu malam (14/9/2025), saat Kejuaraan Kabupaten (Kejurkab) PBSI dan Bupati Cup Bulu Tangkis 2025 resmi ditutup. Thank you for reading this post, don’t forget to subscribe! Ajang bergengsi yang menjadi wadah lahirnya bibit-bibit unggul bulu tangkis Kuningan ini meninggalkan jejak prestasi, kebersamaan, sekaligus semangat […]

  • Img20250816203247

    Ketum PSI Kaesang Pangarep Ajak Anak Muda Wujudkan Kemerdekaan Sejati

    • calendar_month Ming, 17 Agu 2025
    • account_circle sep
    • 0Komentar

    JAKARTA – Ketua Umum Partai Solidaritas Indonesia (PSI), Kaesang Pangarep, hadir dalam peringatan Hari Ulang Tahun ke-80 Kemerdekaan Republik Indonesia yang dikemas dalam Doa Untuk Republik Tercinta, di GOR Bulungan, Jakarta Selatan, Minggu (17/8/2025). Thank you for reading this post, don’t forget to subscribe! Turut hadir jajaran petinggi partai, seperti Radja Juli Antoni, Sekjen PSI, […]

  • Ketua Dpc Pdi Perjuangan Kab.kuningan

    Nuzul Rachdy SE : PDI Perjuangan Kuningan, Targetkan 13 Kursi DPRD dan Rebut Kembali Pilkada 2029

    • calendar_month Kam, 11 Des 2025
    • account_circle sep
    • 0Komentar

    KUNINGAN – Suasana politik di Kabupaten Kuningan memasuki babak baru setelah Nuzul Rachdy, SE kembali terpilih sebagai Ketua DPC PDI Perjuangan melalui Konferensi Cabang yang digelar serentak bersama tujuh kabupaten/kota lainnya. Proses konferensi yang berlangsung mulus, tertib, dan tanpa gejolak itu menegaskan soliditas internal partai berlambang banteng tersebut. Dalam keterangannya, Nuzul Rachdy menyampaikan rasa syukur […]

expand_less