Breaking News
light_mode
Beranda » Nasional » Meriahkan Babarit ke-189, Desa Taraju Sajikan 5.000 Porsi Makanan Gratis untuk Warga

Meriahkan Babarit ke-189, Desa Taraju Sajikan 5.000 Porsi Makanan Gratis untuk Warga

  • account_circle Admin
  • calendar_month Jum, 25 Jul 2025
  • comment 0 komentar

KUNINGAN –jelajahtvnews.com,- Puncak perayaan Babarit Desa Taraju ke-189 yang digelar di Kecamatan Sindang Agung, Kabupaten Kuningan, berlangsung sangat meriah dan penuh makna. Mengusung tema “Ngarumat, Ngaraut, Ngaraeat”, acara ini menjadi momentum penting untuk menghidupkan kembali nilai-nilai tradisi dan gotong royong masyarakat.

Thank you for reading this post, don't forget to subscribe!

Sejak pagi hari, ribuan warga telah memadati lokasi acara. Rangkaian kegiatan diawali dengan santunan yatim piatu, dilanjutkan dengan senam massal, pemeriksaan kesehatan gratis dari RS Wijaya , serta bengkel motor gratis yang digelar oleh panitia dan mitra desa.

Kemeriahan berlanjut dengan pagelaran Wayang Golek yang melibatkan dalang lokal, serta penampilan seni budaya dari pelajar SD dan sederajat yang menampilkan atraksi khas Sunda. Tak ketinggalan, kesenian Burok, yang menjadi salah satu pertunjukan paling dinanti masyarakat, kembali menyita perhatian publik.

Yang paling ditunggu-tunggu adalah penyajian 5.000 porsi makanan gratis dalam bentuk prasmanan, hasil swadaya dan kolaborasi berbagai unsur pemerintahan desa, lembaga, serta masyarakat.

Menurut Kepala Desa Taraju, Waslani, acara ini menjadi wujud rasa syukur masyarakat serta sarana mempererat tali silaturahmi antargenerasi. “Ini kebahagiaan bersama. Dari hiburan sampai makanan gratis, semua dinikmati dengan suka cita,” ujarnya.

Ketua Panitia Babarit, Dr. Casnan, menyatakan bahwa acara ini digelar untuk mengenang sejarah panjang Desa Taraju, sekaligus sebagai komitmen menjaga dan melestarikan seni budaya lokal. “Kita juga dorong perputaran ekonomi warga melalui stand UMKM yang ramai dikunjungi,” ujarnya.

Hal senada disampaikan Ketua BPD Taraju, H. Juhana, yang mengapresiasi antusiasme warga dan kekompakan dalam menyukseskan acara ini. “Gotong royong warga sungguh luar biasa, semoga tradisi ini terus dilestarikan,” ucapnya.

Perayaan Babarit ini tidak hanya menjadi pesta rakyat tahunan, tetapi juga simbol kuatnya ikatan sejarah, budaya, dan solidaritas warga Desa Taraju yang telah terjaga hingga 189 tahun lamanya (SEP )

  • Penulis: Admin

Rekomendasi Untuk Anda

  • Img 20250908 160252

    Tiga Figur Menjadi Trending, 16 Nama Siap Bersaing di Bursa Ketua DPC PDIP Kuningan

    • calendar_month Sen, 8 Sep 2025
    • account_circle sep
    • 0Komentar

    jelajahtvnews.com – Menjelang Konferensi Cabang (Konpercab) PDI Perjuangan yang diperkirakan berlangsung Oktober mendatang, dinamika politik internal partai berlambang banteng moncong putih di Kabupaten Kuningan semakin hangat. Thank you for reading this post, don’t forget to subscribe! Sebanyak 16 nama resmi masuk dalam penjaringan bakal calon Ketua DPC PDI Perjuangan. Dari jumlah tersebut, lima figur menonjol […]

  • Deklarasi Rio BRICS 2025: Nafas Baru Tata Dunia dan Solidaritas Selatan

    Deklarasi Rio BRICS 2025: Nafas Baru Tata Dunia dan Solidaritas Selatan

    • calendar_month Sel, 8 Jul 2025
    • account_circle Admin
    • 0Komentar

    jelajhtvnews.com,- KTT BRICS ke-17 resmi digelar di Rio de Janeiro dengan mengusung tema “Memperkuat Kerja Sama Selatan-Global untuk Tata Kelola yang Lebih Inklusif dan Berkelanjutan”. Konferensi ini menghasilkan Deklarasi Rio, sebuah tonggak penting dalam upaya memperkuat solidaritas negara-negara berkembang di tengah dinamika geopolitik global yang semakin kompleks. Thank you for reading this post, don’t forget […]

  • Kalapas Kuningan Saat Simulasi

    Lapas Kuningan Perkuat Mitigasi Kebakaran, Gelar Simulasi Jawara Api Bersama Damkar

    • calendar_month Jum, 21 Nov 2025
    • account_circle Admin
    • 0Komentar

    Kuningan – Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIA Kuningan kembali menegaskan komitmennya dalam membangun budaya keselamatan kerja melalui kegiatan simulasi pencegahan dan penanganan kebakaran, Kamis (20/11). Agenda ini menjadi bagian dari optimalisasi Program Jawara Api (Jawa Barat Aman dari Potensi Insiden) yang tengah digencarkan di seluruh UPT Pemasyarakatan Jawa Barat. Dalam pelatihan tersebut, Lapas Kuningan menggandeng […]

  • Wabup Tuti Pimpin Langsung Aksi Jumat Bersih Di Lingkungan Gedung Setda KIC

    Wabup Tuti Pimpin Langsung Aksi Jumat Bersih Di Lingkungan Gedung Setda KIC

    • calendar_month Jum, 9 Mei 2025
    • account_circle Admin
    • 0Komentar

    jelajahtvnews.com –Wakil Bupati Kuningan, Hj. Tuti Andriani memimpin langsung kegiatan Jumat Bersih bersama para staf dan pegawai Pemerintah Daerah, Jumat (9/5/2025). Aksi ini dilakukan di sepanjang jalan menuju Gedung Sekretariat Daerah (Setda) Kuningan serta lingkungan perkantoran Pemda di Kawasan Kuningan Islamic Center (KIC). Thank you for reading this post, don’t forget to subscribe! Dengan mengenakan […]

  • Kadisdikbud Kuningan

    Kuningan Sambut Rintisan Sekolah Rakyat: Harapan Baru untuk Anak dari Keluarga Prasejahtera

    • calendar_month Sen, 15 Sep 2025
    • account_circle Admin
    • 0Komentar

    KUNINGAN – Sebuah langkah besar dalam dunia pendidikan Kabupaten Kuningan baru saja dimulai. Melalui rapat lanjutan yang dihadiri oleh Bupati, Wakil Bupati, PJ Sekda, serta jajaran dinas terkait, rintisan Sekolah Rakyat kini semakin dekat menjadi kenyataan. Thank you for reading this post, don’t forget to subscribe! Program strategis nasional ini diharapkan mampu membuka akses pendidikan […]

  • Semarak Morning Walk Community Langkah Kemanusiaan Harmoni Dan Pendidikan

    Semarak Morning Walk Community Langkah Kemanusiaan Harmoni Dan Pendidikan

    • calendar_month Jum, 16 Mei 2025
    • account_circle Admin
    • 0Komentar

    jelajahtvnews com,- Dalam rangka memperingati Hari Pendidikan Nasional (Hardiknas) 2025, Pemerintah Kabupaten Kuningan bersama Dinas Pendidikan dan Kebudayaan menggelar kegiatan “Morning Walk Community” pada Minggu, 18 Juni 2025 di Lapangan Pandapa Paramarta. Acara ini menjadi simbol sinergi antara gerakan kemanusiaan, seni, dan semangat pendidikan di seluruh jenjang. Thank you for reading this post, don’t forget […]

expand_less