Breaking News
light_mode
Beranda » Nasional » Kodim 0615/Kuningan Bangun Infrastruktur Air Bersih di Dusun Pahing

Kodim 0615/Kuningan Bangun Infrastruktur Air Bersih di Dusun Pahing

  • account_circle Admin
  • calendar_month Ming, 27 Jul 2025
  • comment 0 komentar

Dalam rangka mendukung kegiatan TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) Skala Nasional ke-125 TA. 2025, Babinsa Desa Longkewang dari Koramil 1503/Ciniru, Serda AK. Dalimunthe, melaksanakan pendampingan pembangunan bak penampungan air sumur artesis yang terletak di Makam Dusun Pahing, Desa Sindang Jawa, Kecamatan Kadugede, Kabupaten Kuningan.

Thank you for reading this post, don't forget to subscribe!
Acara TMMD Membangun Penampunga

Proyek pembangunan bak penampungan ini bertujuan untuk menunjang pemanfaatan air dari sumur artesis titik ke-2 yang telah dibor sebelumnya. Bak berukuran 2 meter x 2 meter ini dirancang untuk menampung air bersih yang akan mendukung kebutuhan masyarakat sekitar, terutama di musim kemarau.

Pekerjaan dimulai pada 24 Juli 2025 dan diperkirakan rampung dalam waktu sekitar 8 hari kerja. Hingga hari ini, 27 Juli 2025, pekerjaan telah memasuki hari ke-3, dengan sisa waktu pengerjaan selama 5 hari. Adapun kegiatan yang sedang berlangsung di lapangan antara lain:

Pengukuran dan penggalian lahan untuk bak penampungan

Pengecoran pondasi sebagai struktur awal bangunan

Proyek ini melibatkan 3 tenaga kerja, terdiri dari 2 orang tenaga ahli dan 1 orang tenaga pembantu. Pendampingan dari Babinsa diharapkan dapat memastikan bahwa pekerjaan berjalan sesuai rencana serta menjaga sinergi antara aparat TNI dan masyarakat dalam pelaksanaan kegiatan TMMD.

Program ini merupakan bagian dari sasaran fisik TMMD yang bertujuan untuk meningkatkan akses masyarakat terhadap infrastruktur dasar. Dengan adanya bak penampungan air ini, warga Dusun Pahing diharapkan dapat memperoleh sumber air bersih yang memadai dan berkelanjutan.

“Kami hadir untuk membantu rakyat, memastikan pekerjaan berjalan lancar, dan membangun kedekatan antara TNI dan masyarakat. Semoga bak ini dapat memberikan manfaat besar bagi warga,” ujar Serda AK. Dalimunthe di sela-sela kegiatan.

Kegiatan TMMD ke-125 ini dilaksanakan oleh Kodim 0615/Kuningan sebagai bagian dari upaya TNI AD dalam mempercepat pembangunan di daerah serta memperkuat kemanunggalan TNI dengan rakyat.( Sep)

  • Penulis: Admin

Rekomendasi Untuk Anda

  • Negosiasi PKL Jalan Siliwangi, PMII dan Bupati Kuningan Gagal Capai Kesepakatan

    Negosiasi PKL Jalan Siliwangi, PMII dan Bupati Kuningan Gagal Capai Kesepakatan

    • calendar_month Jum, 11 Jul 2025
    • account_circle Admin
    • 0Komentar

    Upaya negosiasi antara Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia (PMII) Kuningan bersama perwakilan Pedagang Kaki Lima (PKL) Jalan Siliwangi dengan Pemerintah Daerah Kuningan belum membuahkan hasil yang sepenuhnya disepakati kedua pihak. Thank you for reading this post, don’t forget to subscribe! Berlangsung dengan nuansa damai, aksi unjuk rasa yang digelar pada Kamis (10/7) tersebut diwarnai dengan lantunan […]

  • MPK Nilai PT KCSM Belum Tunjukkan Komitmen Nyata: Petani Terlantar, Lahan Terdegradasi

    MPK Nilai PT KCSM Belum Tunjukkan Komitmen Nyata: Petani Terlantar, Lahan Terdegradasi

    • calendar_month Sen, 21 Jul 2025
    • account_circle Admin
    • 0Komentar

    KUNINGAN – Pernyataan yang dilontarkan PT Kelapa Ciung Sukses Makmur (KCSM) terkait penghentian operasional sawit di Kabupaten Kuningan kembali menuai kritik. Masyarakat Peduli Kuningan (MPK) menilai pernyataan perusahaan masih bersifat normatif dan belum disertai langkah nyata di lapangan, terutama dalam pemulihan kawasan yang telah rusak serta perlindungan terhadap petani mandiri terdampak. Thank you for reading […]

  • Img 20250808 Wa0032

    “Ekrap Saba Lembur” Menyapa Sayana: Langkah Awal Menuju Desa Kreatif dan Mandiri

    • calendar_month Jum, 8 Agu 2025
    • account_circle Admin
    • 0Komentar

    JALAKSANA, KUNINGAN – Suasana semangat dan kebersamaan begitu terasa di Desa Sayana, Kecamatan Jalaksana, saat Dinas Kepemudaan, Olahraga, dan Pariwisata (Disporapar) Kabupaten Kuningan menggelar program perdana “Ekrap Saba Lembur”, Jumat, 8 Agustus 2025. Thank you for reading this post, don’t forget to subscribe! Dengan iringan musik tradisional yang mengalun merdu, acara dibuka secara hangat melalui […]

  • Ribuan Anggota Komunitas Senam Kuningan Padati GOR Ewangga

    Ribuan Anggota Komunitas Senam Kuningan Padati GOR Ewangga

    • calendar_month Ming, 16 Feb 2025
    • account_circle Admin
    • 0Komentar

    jelajahtvnews.com, Dalam rangka silaturahmi Akbar komunitas senam Kuningan ( KSK ) jelang puasa Rhamadan 1446 Hijriyah, Ribuan anggota komunitas senam melakukan senam masal di GOR Ewangga Kuningan , Minggu 16 Februari 2025. Thank you for reading this post, don’t forget to subscribe! Menurut Tini Trias , selaku perwakilan dari Dirahmati, dalam sambutanya menyampaikan trimakasih kepada […]

  • Gotong Royong Babinsa Dan Warga

    Jalan Tertutup Rumpun Bambu, Babinsa dan Warga Bergerak Cepat Lakukan Kerja Bakti

    • calendar_month Sab, 22 Nov 2025
    • account_circle Sep
    • 0Komentar

    Subang – Anggota Babinsa Koramil 1504/Subang, Serka Momon dan Sertu Yusup, menggelar kerja bakti bersama warga untuk membuka kembali akses jalan yang tertutup rumpun bambu di Dusun Cirahayu, Desa Subang, Jumat (21/11/2025). Kegiatan gotong royong ini juga melibatkan unsur Satpol PP, perangkat desa, dan masyarakat setempat. Rumpun bambu yang tumbang menghalangi jalur utama warga, sehingga […]

  • Koni Kuningan

    Solidaritas & Sinergi, KONI Kuningan Mantapkan Target Prestasi Olahraga

    • calendar_month Sen, 22 Sep 2025
    • account_circle sep
    • 0Komentar

    Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Kabupaten Kuningan menggelar Rapat Koordinasi (Rakor) bersama cabang olahraga (cabor) anggota KONI, Sabtu pagi, di Ruang Rapat Linggarjati, Pendopo Kuningan. Thank you for reading this post, don’t forget to subscribe! Rakor resmi dibuka oleh Ketua KONI Kuningan, H. Trias Andriyana, yang menyampaikan apresiasi tinggi kepada seluruh cabor atas perjuangan mereka […]

expand_less