Breaking News
light_mode
Beranda » Nasional » IMM Kuningan Ajukan Banding Administratif: Soroti Dugaan Pembiaran Aktivitas Sawit Ilegal

IMM Kuningan Ajukan Banding Administratif: Soroti Dugaan Pembiaran Aktivitas Sawit Ilegal

  • account_circle Admin
  • calendar_month Jum, 22 Agu 2025
  • comment 0 komentar

KUNINGAN – 22 Agustus 2025. Pimpinan Cabang Ikatan Mahasiswa Muhammadiyah (IMM) Kabupaten Kuningan melayangkan banding administratif kepada Bupati Kuningan, Dian Rachmat Yanuar, atas dugaan pembiaran aktivitas penanaman kelapa sawit ilegal oleh PT Kelapa Ciung Sukses Makmur (PT KCSM).

Thank you for reading this post, don't forget to subscribe!

Langkah ini ditempuh setelah surat keberatan administratif yang dilayangkan IMM sebelumnya tidak ditindaklanjuti secara konkret oleh Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian Kabupaten Kuningan.

Ketua IMM Kuningan, Renis Amarulloh, menegaskan bahwa banding ini menjadi bentuk desakan agar pemerintah daerah menegakkan hukum secara konsisten, khususnya terhadap Surat Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian Kabupaten Kuningan Nomor 500.6.14.3/37/HORTIBUN tertanggal 1 Maret 2025, yang memuat sanksi penghentian distribusi bibit dan penanaman sawit oleh PT KCSM.

“Faktanya, aktivitas sawit masih berjalan. Ini bentuk Perbuatan Melawan Hukum (PMH) melalui tindakan pasif yang dilakukan oleh dinas terkait,” tegas Renis.

IMM juga menilai bahwa Surat Edaran Bupati Kuningan Nomor 500.3.3.2/5/Perekonomian tertanggal 1 Agustus 2025 tentang pelarangan sawit tidak memiliki kekuatan hukum yang setara dengan surat keputusan, sehingga tidak mampu menghentikan aktivitas ilegal tersebut.

Dalam tuntutannya, IMM meminta Bupati untuk:

  1. Menerima banding administratif secara penuh.
  2. Memerintahkan dinas terkait melaksanakan kewajiban sesuai SK yang ada.
  3. Membuat keputusan bersama antar-dinas untuk penyegelan dan pencabutan sawit.
  4. Menjatuhkan sanksi baru berupa denda atau reboisasi lahan.
  5. Membentuk satgas bersama masyarakat guna menghentikan aktivitas sawit ilegal.

IMM menegaskan bahwa langkah ini diambil demi menyelamatkan lingkungan, menjaga tata ruang, dan memastikan keberlanjutan ekologi di Kabupaten Kuningan.

  • Penulis: Admin

Rekomendasi Untuk Anda

  • Parade Atlet Kab.kuningan

    Semarak Porsenitas XII: Indramayu Jadi Tuan Rumah, Kuningan Turunkan 83 Atlet

    • calendar_month Rab, 8 Okt 2025
    • account_circle Admin
    • 0Komentar

    Semarak olahraga, seni, dan kreativitas kembali menyatukan sepuluh daerah dalam wadah kebersamaan. Pekan Olahraga, Seni, dan Kreativitas (Porsenitas) Kunci Bersama ke-XII resmi dibuka di Alun-alun Kabupaten Indramayu, Selasa malam (7/10/2025). Ratusan kontingen hadir dalam defile megah, disambut meriah oleh ribuan warga. Kehadiran para kepala daerah anggota Kunci Bersama menambah khidmat acara, mulai dari Kabupaten Kuningan, […]

  • Dari Sepeda Menuju Empati: Bupati Kuningan Luncurkan Gerakan Jum’at BERSEPEDA

    Dari Sepeda Menuju Empati: Bupati Kuningan Luncurkan Gerakan Jum’at BERSEPEDA

    • calendar_month Jum, 4 Jul 2025
    • account_circle Admin
    • 0Komentar

    jelajahtvnews.com,- Bupati Kuningan, Dr. H. Dian Rachmat Yanuar, M.Si, memimpin langsung peluncuran program inovatif bertajuk Jum’at BERSEPEDA (Bersih, Sehat, Peduli, Damai), dengan memulai rute sepeda santai dari Pendopo Kabupaten menuju Kelurahan Cigadung, Kecamatan Cigugur. Thank you for reading this post, don’t forget to subscribe! Kegiatan ini bukan sekadar aktivitas olahraga. Dalam sambutannya di halaman Kelurahan […]

  • PGRI Kuningan Menuju Pemilihan Ketua Baru: Saatnya Guru Menentukan Arah Perubahan

    PGRI Kuningan Menuju Pemilihan Ketua Baru: Saatnya Guru Menentukan Arah Perubahan

    • calendar_month Sel, 10 Jun 2025
    • account_circle Admin
    • 0Komentar

    Jelajahtvnews.com,- Persatuan Guru Republik Indonesia (PGRI) Kabupaten Kuningan akan segera memasuki momentum penting dalam dinamika organisasinya: Pemilihan Ketua PGRI periode 2025–2030, yang dijadwalkan pada 15–16 Juni 2025. Empat nama telah muncul sebagai kandidat kuat dan representatif dari kalangan pendidik terbaik: H. Irsan Fajar, Suprida, H.Surya, dan Beni. Keempatnya merupakan figur-figur yang telah lama berkiprah di […]

  • Lembaga Pendidikan Non formal SKB Kuningan Butuh Perhatian Pemerintah

    Lembaga Pendidikan Non formal SKB Kuningan Butuh Perhatian Pemerintah

    • calendar_month Rab, 14 Mei 2025
    • account_circle Admin
    • 0Komentar

    jelajahtvnews com,- Satu-satunya Satuan Pendidikan Non formal Negeri di Kabupaten Kuningan, Sanggar Kegiatan Belajar (SKB), tengah menghadapi berbagai kendala serius.bhalbtersebut disampaikan PLT Kepala SKB rabu 14 Mei 2025. Thank you for reading this post, don’t forget to subscribe! Menurut Plt. Kepala SKB Kuningan, Leni Rohmayani, mengungkapkan bahwa lembaganya tidak hanya menjadi tempat belajar setara Paket […]

  • Desa Kaduela Permata Wisata di Kaki Gunung Ciremai yang Menangkan Juara Nasional

    Desa Kaduela Permata Wisata di Kaki Gunung Ciremai yang Menangkan Juara Nasional

    • calendar_month Jum, 2 Mei 2025
    • account_circle Admin
    • 0Komentar

    jelajahtvnews.com,- Di balik lembah hijau dan udara sejuk Kabupaten Kuningan, tersembunyi sebuah desa wisata yang kini menjadi buah bibir di dunia pariwisata Indonesia: Desa Kaduela. Thank you for reading this post, don’t forget to subscribe! Berkat pesona alam dan kekayaan budayanya, desa ini sukses meraih Juara 2 Lomba Desa Wisata Nusantara 2023 yang digelar oleh […]

  • Kejari Kuningan Selidiki Proyek “Kuningan Caang” Rp117,5 Miliar, DPRD: Sejak Awal Sudah Bau Tak Sedap

    Kejari Kuningan Selidiki Proyek “Kuningan Caang” Rp117,5 Miliar, DPRD: Sejak Awal Sudah Bau Tak Sedap

    • calendar_month Sel, 22 Jul 2025
    • account_circle Admin
    • 0Komentar

    jelajahtvnews.com,- Proyek Penerangan Jalan Umum (PJU) bertajuk “Kuningan Caang” dengan nilai fantastis mencapai Rp117,5 miliar kini berada dalam sorotan tajam publik dan penegak hukum. Kejaksaan Negeri (Kejari) Kuningan tengah mendalami dugaan penyimpangan dalam pelaksanaan proyek tersebut, khususnya terkait ketidaksesuaian antara dokumen kontrak dan realisasi fisik di lapangan. Thank you for reading this post, don’t forget […]

expand_less