Breaking News
light_mode
Beranda » Nasional » Libur Nasional dan Cuti Bersama tahun 2026 mendatang, Resmi Diumumkan pemerintah, Ini Tanggal Lengkapnya

Libur Nasional dan Cuti Bersama tahun 2026 mendatang, Resmi Diumumkan pemerintah, Ini Tanggal Lengkapnya

  • account_circle sep
  • calendar_month Sab, 20 Sep 2025
  • comment 0 komentar

Thank you for reading this post, don't forget to subscribe!

jelajahtvnews – Penetapan ini dituangkan dalam Surat Keputusan Bersama (SKB) antara Menteri Koordinator bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan (Menko PMK), Menteri Agama, Menteri Pemberdayaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (PANRB), serta Menteri Ketenagakerjaan.

Keputusan tersebut diambil setelah melalui pembahasan lintas kementerian dalam rapat tingkat menteri yang merujuk pada peraturan perundangan yang berlaku.

“Untuk total libur nasional 17 hari, sedangkan yang cuti bersama ini yang menjadi pembahasan kami di lintas kementerian, di mana sudah disepakati dan kita putuskan bahwa untuk tahun 2026, cuti bersama menjadi sebanyak delapan hari,” ujar Menko PMK Pratikno.

17 Hari Libur Nasional 2026
Pratikno menyampaikan total libur nasional pada 2026 mencapai 17 hari dengan rincian sebagai berikut:

  1. Kamis, 1 Januari 2026 – Tahun Baru Masehi
  2. Jumat, 16 Januari 2026 – Isra’ Mi’raj Nabi Muhammad SAW
  3. Selasa, 17 Februari 2026 – Tahun Baru Imlek 2577 Kongzili
  4. Kamis, 19 Maret 2026 – Hari Suci Nyepi (Tahun Baru Saka 1948)
  5. Sabtu, 21 Maret 2026 – Idulfitri 1477 Hijriah
  6. Minggu, 22 Maret 2026 – Idulfitri 1477 Hijriah
  7. Jumat, 3 April 2026 – Wafat Yesus Kristus
  8. Minggu, 5 April 2026 – Paskah (Hari Kebangkitan Yesus Kristus)
  9. Jumat, 1 Mei 2026 – Hari Buruh Internasional
  10. Kamis, 14 Mei 2026 – Kenaikan Yesus Kristus
  11. Rabu, 27 Mei 2026 – Iduladha 1447 Hijriah
  12. Minggu, 31 Mei 2026 – Hari Raya Waisak 2570 BE
  13. Senin, 1 Juni 2026 – Hari Lahir Pancasila
  14. Selasa, 16 Juni 2026 – Tahun Baru Islam 1448 Hijriah
  15. Senin, 17 Agustus 2026 – Hari Proklamasi Kemerdekaan
  16. Selasa, 25 Agustus 2026 – Maulid Nabi Muhammad SAW
  17. Jumat, 25 Desember 2026 – Hari Raya Natal

8 Hari Cuti Bersama 2026
Selain libur nasional, pemerintah juga menetapkan 8 hari cuti bersama yang disepakati lintas kementerian, yaitu:

  1. Senin, 16 Februari 2026 – sehubungan Tahun Baru Imlek
  2. Rabu, 18 Maret 2026 – sehubungan Hari Suci Nyepi
  3. Jumat, 20 Maret 2026 – sehubungan Idulfitri
  4. Senin, 23 Maret 2026 – sehubungan Idulfitri
  5. Selasa, 24 Maret 2026 – sehubungan Idulfitri
  6. Jumat, 15 Mei 2026 – sehubungan Kenaikan Yesus Kristus
  7. Kamis, 28 Mei 2026 – sehubungan Iduladha
  8. Kamis, 24 Desember 2026 – sehubungan Natal

Berlaku untuk ASN dan Masyarakat Umum
Menteri PANRB Rini Widyantini menuturkan, cuti bersama tersebut juga berlaku bagi Aparatur Sipil Negara (ASN) sesuai Peraturan Pemerintah (PP) Nomor 11 Tahun 2017 jo. PP Nomor 17 Tahun 2020 tentang Manajemen PNS.

“Nanti akan dikeluarkan Keputusan Presiden untuk cuti bersama ASN,” kata Rini.

Menteri Agama Nasaruddin Umar menyatakan penetapan libur nasional dan cuti bersama tahun 2026 sudah memperhatikan keadilan antarumat beragama.

“Sangat adil, Islam lima kali hari liburnya, Kristen Katolik-Protestan empat kali, Hindu satu kali, Buddha satu kali, Konghucu satu kali, jadi itu penyebarannya, mudah-mudahan semua pihak bisa lebih menikmati, seperti inilah yang terbaik,” ucapnya.

Hal senada juga disampaikan Wakil Menteri Ketenagakerjaan Afriansyah Noor. Menurutnya, keputusan ini telah melalui kesepakatan teknis antar-kementerian dan diharapkan berjalan baik.

Dengan ditetapkannya jadwal libur nasional dan cuti bersama tahun 2026, pemerintah berharap masyarakat, dunia usaha, hingga ASN dapat melakukan perencanaan aktivitas lebih baik sepanjang tahun.

  • Penulis: sep

Rekomendasi Untuk Anda

  • Img20250829104448

    Besok, 32 Ton Beras Disalurkan di 32 Kecamatan Kuningan, Warga Bisa Dapatkan Harga Murah

    • calendar_month Jum, 29 Agu 2025
    • account_circle sep
    • 0Komentar

    Dalam rangka mendukung stabilisasi pasokan dan harga pangan, Pemerintah Kabupaten Kuningan melalui Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian bersama Bulog akan menggelar Gerakan Pangan Murah (GPM) Serentak pada Sabtu, 30 Agustus 2025. Thank you for reading this post, don’t forget to subscribe! Sebanyak 32 ton beras siap disalurkan ke 32 titik kecamatan di Kabupaten Kuningan. Masing-masing […]

  • Img 20251111 Wa0130

    Abrasi Sungai Cipedak Ancam Jembatan Penghubung Tiga Desa di Ciniru, BPBD Kuningan Lakukan Penanganan Cepat

    • calendar_month Sel, 11 Nov 2025
    • account_circle sep
    • 0Komentar

    KUNINGAN — Bencana abrasi sungai kembali mengancam infrastruktur vital di Kabupaten Kuningan. Hujan deras yang mengguyur wilayah Kecamatan Ciniru pada Senin malam (10/11/2025) menyebabkan aliran Sungai Cipedak meluap dan menggerus struktur jembatan penghubung antar tiga desa di wilayah tersebut. Peristiwa terjadi sekitar pukul 20.30 WIB di Dusun Cipin, Desa Cijemit, Kecamatan Ciniru. Akibat derasnya arus […]

  • Trias Andriana Siap Berkontribusi untuk Olahraga dan Kemajuan Kuningan

    Trias Andriana Siap Berkontribusi untuk Olahraga dan Kemajuan Kuningan

    • calendar_month Jum, 20 Jun 2025
    • account_circle Admin
    • 0Komentar

    Kuningan, 20 Juni 2025 — Sosok pengusaha senior asal Kuningan, Trias Andriana, menyatakan kesiapannya untuk berkontribusi nyata bagi kemajuan Kabupaten Kuningan, khususnya di bidang olahraga. Pria kelahiran 17 Desember 1963 itu kini masuk dalam bursa calon Ketua KONI (Komite Olahraga Nasional Indonesia) Kabupaten Kuningan, menggantikan posisi M. Ridho Suganda yang telah mengundurkan diri. Thank you […]

  • Peringatan Hardiknas 2025 Dihadiri Sekda Jabar KDM Dipastikan Hadir Besama Ohang dan Charly

    Peringatan Hardiknas 2025 Dihadiri Sekda Jabar KDM Dipastikan Hadir Besama Ohang dan Charly

    • calendar_month Kam, 1 Mei 2025
    • account_circle Admin
    • 0Komentar

    Jelajahtvnews.com – Peringatan Hari Pendidikan Nasional (Hardiknas) tahun 2025 di Kabupaten Kuningan akan berlangsung meriah dan penuh semangat. Upacara peringatan akan dipusatkan di Lapangan Masud Wisnu Saputra, Stasiun Kuningan, pada Kamis (2/5). Thank you for reading this post, don’t forget to subscribe! Upacara ini direncanakan akan dipimpin langsung oleh Sekretaris Daerah Provinsi Jawa Barat, didampingi […]

  • Jambore Penyuluh Pertanian Satu Komando Untuk Swasembada Pangan Nasional

    Jambore Penyuluh Pertanian Satu Komando Untuk Swasembada Pangan Nasional

    • calendar_month Sen, 28 Apr 2025
    • account_circle Admin
    • 5Komentar

    jelajahtvnews.com,- Ribuan Penyuluh Pertanian Lapangan (PPL) dari seluruh Jawa Barat akan berkumpul dalam perhelatan akbar Jambore Penyuluh Pertanian Jawa Barat 2025 yang akan dilaksanakan pada 28–30 April 2025 di Kebun Raya Kuningan. Mengusung tema “Penyuluh Pertanian Satu Komando, Satu Tujuan, Sukseskan Swasembada Pangan Nasional”, jambore ini menjadi momentum penting dalam memperkuat peran penyuluh dalam mewujudkan […]

  • Img20250903160703

    “Stand Kosong, Pengunjung Hilang: Pameran Kuningan 2025 yang Muram”

    • calendar_month Rab, 3 Sep 2025
    • account_circle sep
    • 0Komentar

    Kuningan, 3 September 2025 —Harapan akan riuhnya perayaan pembangunan seakan redup di bawah langit mendung sore itu. Pameran Pembangunan Kabupaten Kuningan dalam rangka Hari Jadi ke-527 tahun, yang digelar di Open Space Galeri, justru menampilkan wajah lengang. Thank you for reading this post, don’t forget to subscribe! Pantauan jelajahtvnews.com pada pukul 16.00 WIB memperlihatkan hamparan […]

expand_less