Breaking News
light_mode
Beranda » Nasional » Prosesi Adat Kawin Cai Warnai Desa Manis Kidul Dan Babakan Mulya, Sakral dan Penuh Makna.

Prosesi Adat Kawin Cai Warnai Desa Manis Kidul Dan Babakan Mulya, Sakral dan Penuh Makna.

  • account_circle Sep
  • calendar_month Kam, 9 Okt 2025
  • comment 0 komentar

jelajahtvnews.com,- Kuningan, Jawa Barat — Dalam rangka melestarikan adat budaya dan tradisi leluhur Sunda, masyarakat Desa Manis Kidul bersama Desa Babakan Mulya, Kecamatan Jalaksana, Kabupaten Kuningan, menggelar Prosesi Adat Kawin Cai yang sarat makna. Tradisi ini menjadi simbol penghormatan kepada karuhun serta wujud rasa syukur atas limpahan sumber mata air yang menjadi sumber kehidupan.

Thank you for reading this post, don't forget to subscribe!

Prosesi dilaksanakan layaknya pernikahan adat. Pihak Desa Babakan Mulya, melalui perwakilan tokoh adat, menjemput air dari Sumur Tujuh Cibulan, kawasan kramat yang dipercaya memiliki nilai spiritual tinggi. Air suci tersebut kemudian dibawa menuju Balong Dalem Desa Babakan Mulya, untuk disatukan dengan sumber mata air Tiryayatra. Penyatuan air ini melambangkan bersatunya kehidupan, keharmonisan, serta keberlanjutan alam semesta.

Prosesi Pengambilan Air Dari Keramat Sumur 7

Prosesi Pengambilan Air Dari Keramat Sumur 7

Kepala Desa Manis Kidul, M. Sadiman, menyampaikan apresiasi atas terselenggaranya tradisi turun-temurun ini. “Ini adalah bentuk syukur kepada Allah SWT atas anugerah sumber mata air yang melimpah. Air adalah sumber kehidupan, berkah, dan kesehatan. Tugas kita adalah menjaga serta merawatnya demi generasi anak cucu di masa mendatang,” ungkapnya penuh haru.

Air yang telah diambil dari sumber mata air tersebut kemudian diarak menggunakan kuda, dikawal oleh masyarakat lintas kalangan. Simbol kebersamaan ini menegaskan makna pentingnya persatuan umat manusia dalam menjaga kelestarian alam dan kehidupan.

Ibu Kepala Desa Babakan Mulya Sa

Ibu Kepala Desa Babakan Mulya Sa

Acara yang penuh hikmah ini turut dihadiri para kepala desa, tokoh masyarakat, pemuda, Babinsa, Babin Kamtibmas, serta warga sekitar. Suasana semakin sakral saat doa bersama dipimpin oleh Ketua MUI Desa, Ustadz Afipudin, yang melibatkan aparat desa, pengurus wisata, hingga para pedagang di lingkungan wisata Cibulan.

Tradisi Kawin Cai tidak hanya menjadi warisan budaya, tetapi juga media edukasi bagi generasi muda tentang pentingnya menjaga sumber daya alam dan melestarikan budaya leluhur. Dengan kebersamaan, doa, dan penghormatan kepada alam, masyarakat berharap keberkahan dan kelestarian air akan terus mengalir untuk kehidupan di masa depan.

  • Penulis: Sep

Rekomendasi Untuk Anda

  • Img 20250811 173747

    “Santri Kuningan Borong Juara MQK Jabar, Tiga Wakili ke Tingkat Nasional”

    • calendar_month Sen, 11 Agu 2025
    • account_circle sep
    • 0Komentar

    KUNINGAN – Prestasi membanggakan kembali diraih Kabupaten Kuningan. Tujuh santri dari berbagai pondok pesantren sukses meraih gelar juara pada ajang Musabaqoh Qiroatil Kutub (MQK) Tingkat Provinsi Jawa Barat. Dari jumlah tersebut, tiga santri akan melangkah ke tingkat nasional yang akan digelar di Kabupaten Wajo, Sulawesi Selatan. Thank you for reading this post, don’t forget to […]

  • 3 Milyar Perdesa Pemerintah Luncurkan Koperasi Merah Putih Bukan Hibah Tapi Pinjaman Produktif

    3 Milyar Perdesa Pemerintah Luncurkan Koperasi Merah Putih Bukan Hibah Tapi Pinjaman Produktif

    • calendar_month Jum, 16 Mei 2025
    • account_circle Admin
    • 0Komentar

    jelajahtvnews.comPemerintah resmi meluncurkan program strategis bertajuk Koperasi Desa/Kelurahan Merah Putih (KDMP), sebagai upaya membangun kekuatan ekonomi rakyat dari desa. Dalam deklarasi yang digelar di Hall Indoor, Stadion Si Jalak Harupat, Kamis (15/05), Menteri Koordinator Bidang Pangan, Zulkifli Hasan, menegaskan komitmen serius pemerintah dalam membangun ekosistem ekonomi desa berbasis koperasi. Thank you for reading this post, […]

  • Img20250912105127

    Tour de Linggarjati 2025 Siap Digelar: Perpaduan Sport, Budaya, dan Pesona Kuningan

    • calendar_month Jum, 12 Sep 2025
    • account_circle Sep
    • 0Komentar

    KUNINGAN – Kabupaten Kuningan kembali bersiap menjadi tuan rumah ajang balap sepeda bergengsi Tour de Linggarjati (TDL) ke-8 yang akan digelar pada 12–14 September 2025. Event tahunan ini bukan hanya sekadar kompetisi olahraga, tetapi juga pesta rakyat yang menghadirkan semangat kebersamaan, promosi wisata, dan kearifan lokal. Thank you for reading this post, don’t forget to […]

  • 36 Ribu UMKM Ikuti Pelatihan Go Digital ASEAN

    36 Ribu UMKM Ikuti Pelatihan Go Digital ASEAN

    • calendar_month Sab, 5 Apr 2025
    • account_circle Admin
    • 0Komentar

    jelajahtvnews.com,- Sebanyak 36.000 pelaku Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) dari seluruh Indonesia telah mengikuti pelatihan Go Digital ASEAN, sebuah inisiatif pelatihan digital yang bertujuan mempercepat transformasi UMKM agar mampu bersaing di era ekonomi digital. Thank you for reading this post, don’t forget to subscribe! Program ini merupakan kolaborasi antara organisasi regional ASEAN, pemerintah Indonesia, […]

  • Tujuh Pejabat Pimpinan Tinggi Kuningan Dirotasi, Bupati Dian: “Buat Program Berdampak, Bukan Sekadar Tampak”

    Tujuh Pejabat Pimpinan Tinggi Kuningan Dirotasi, Bupati Dian: “Buat Program Berdampak, Bukan Sekadar Tampak”

    • calendar_month Sen, 14 Jul 2025
    • account_circle Admin
    • 0Komentar

    Pemerintah Kabupaten Kuningan kembali melakukan rotasi jabatan terhadap tujuh pejabat pimpinan tinggi pratama. Pelantikan dan pengambilan sumpah jabatan dipimpin langsung oleh Bupati Kuningan, Dr. H. Dian Rachmat Yanuar, M.Si., dalam Apel Pagi di Halaman Setda, Senin (14/07/2025). Thank you for reading this post, don’t forget to subscribe! Rotasi ini berdasarkan Keputusan Bupati Kuningan Nomor 821.22/KPTS.738/BKPSDM/2025 […]

  • KORPRI Peduli: Pensiunan PNS di Randobawailir Dirujuk ke RSUD Linggarjati

    KORPRI Peduli: Pensiunan PNS di Randobawailir Dirujuk ke RSUD Linggarjati

    • calendar_month Sab, 5 Apr 2025
    • account_circle Admin
    • 0Komentar

    jelajahtvnews.com,- Peduli anggota keluarga yang sakit, Plt Ketua DP KORPRI Kuningan, Beni Prihayatno, S.Sos., M.Si., bersama jajarannya mengunjungi Halim Matlas (65), pensiunan PNS asal Desa Randobawahilir, Kecamatan Mandirancan, yang tengah berjuang melawan tumor rahang dan TB paru. Thank you for reading this post, don’t forget to subscribe! Halim diketahui telah menjalani operasi tumor rahang sebanyak […]

expand_less