Breaking News
light_mode
Beranda » Nasional » Langkah Panjang Uu Kusmana: Dari Akar Rumput ASN Menuju Kursi Sekda Kuningan

Langkah Panjang Uu Kusmana: Dari Akar Rumput ASN Menuju Kursi Sekda Kuningan

  • account_circle sep
  • calendar_month 7 jam yang lalu
  • comment 0 komentar

KUNINGAN — Bupati Kuningan, Dr. H. Dian Rachmat Yanuar, M.Si., resmi melantik Uu Kusmana, S.Sos., M.Si. sebagai Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Kuningan, menggantikan pejabat sebelumnya yang dijabat oleh Pj. Sekda Dr. Wahyu Hidayah, M.Si.
Pelantikan berlangsung khidmat di Teras Pendopo Kuningan, Kamis (6/11/2025), disaksikan Wakil Bupati Hj. Tuti Andriani, SH., M.Kn., unsur Forkopimda, para kepala SKPD, camat, jajaran Dharma Wanita Persatuan, serta pengurus PKK Kabupaten Kuningan.

Thank you for reading this post, don't forget to subscribe!
Penandatanganan Fakta Integritas

Penandatanganan Fakta Integritas

Dalam arahannya, Bupati Dian menegaskan bahwa pelantikan ini bukan sekadar pergantian jabatan, melainkan peralihan amanah besar untuk memimpin birokrasi daerah.

> “Pak Uu Kusmana bukan hanya menempati jabatan administratif, tetapi juga memikul amanah besar sebagai pemimpin tertinggi ASN di Pemerintah Daerah Kabupaten Kuningan,” ujar Bupati Dian.

 

Ia menekankan, seorang Sekda harus menjadi “pelita” bagi ASN serta berperan layaknya dirigen orkestra yang mampu mengharmoniskan kerja seluruh perangkat daerah.

> “Sebagaimana seorang dirigen memimpin orkestra, Sekda harus memastikan setiap perangkat daerah memainkan perannya dengan harmonis. Tak boleh ada yang sumbang atau berjalan sendiri-sendiri, tetapi berpadu menghasilkan simfoni pembangunan untuk kesejahteraan masyarakat,” ucapnya.

 

Bupati juga menyoroti tantangan pemerintahan daerah saat ini, seperti keterbatasan fiskal dan peningkatan kualitas pelayanan publik. Namun, kondisi tersebut menurutnya tidak boleh dijadikan alasan untuk pesimis, melainkan harus dijawab dengan inovasi dan kolaborasi.

Sekda U Kusmana S.sos Msi Saat Diwawancara

Sekda U Kusmana S.sos Msi Saat Diwawancara

> “Ini amanah untuk berinovasi dan berkolaborasi. Di sinilah peran besar Sekda dibutuhkan — menjadi penggerak semangat perubahan, penuntun arah kebijakan, dan penjaga agar setiap langkah pemerintah tetap on the track menuju cita-cita besar Kuningan Melesat,” tegasnya.

 

Dalam kesempatan tersebut, Bupati Dian juga menyampaikan apresiasi kepada Dr. Wahyu Hidayah, M.Si., yang telah menuntaskan masa tugasnya sebagai Penjabat Sekda sejak 25 Agustus 2025.

> “Pak Wahyu melaksanakan tugas dengan penuh dedikasi dan integritas selama masa transisi. Terima kasih atas kontribusi dalam memantapkan koordinasi antar-SKPD serta menjaga pelayanan publik tetap berjalan baik,” ungkapnya.

 

Sementara itu, Uu Kusmana, yang sebelumnya menjabat sebagai Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Kuningan, menyampaikan rasa syukur dan komitmennya untuk menjalankan amanah dengan sepenuh hati.

> “Alhamdulillah, atas izin Allah serta kepercayaan Pak Bupati dan Ibu Wakil Bupati, saya dilantik. Ini amanah berat, tapi insyaallah dengan dukungan seluruh ASN dan kepala SKPD, tugas ini bisa dijalankan dengan baik,” tuturnya.

 

Ia menegaskan komitmennya untuk membangun birokrasi yang efektif, kolaboratif, dan solid, sejalan dengan visi besar daerah Kuningan Melesat.

Dalam suasana penuh haru, Uu Kusmana juga menceritakan perjalanan panjangnya di dunia ASN.

> “Saya dulu tidak pernah bermimpi jadi pejabat. Bahkan pernah melamar hanya dengan ijazah SMP karena formasi yang tersedia. Tapi dengan Kuasa Allah, saya diberi jalan hingga dipercaya menjadi Sekda. Ini di luar ekspektasi dan saya sangat bersyukur,” ungkapnya.

 

Pejabat kelahiran tahun 1970 itu menutup dengan tekad untuk memperkuat soliditas internal pemerintahan.

> “Langkah pertama yang akan saya lakukan adalah mensinergikan kepala SKPD. Kita harus kompak, harmonis, dan guyub. Kalau sudah solid, insyaallah visi Kuningan Melesat bisa kita wujudkan bersama,” tandasnya.

  • Penulis: sep

Rekomendasi Untuk Anda

  • Tim Tengah Melakukan Razia

    Lapas Kelas IIA Kuningan Gelar Razia Gabungan: Sinergi APH Wujudkan Zona Aman dan Bebas HALINAR

    • calendar_month Ming, 26 Okt 2025
    • account_circle sep
    • 0Komentar

    KUNINGAN – Suasana malam di Lapas Kelas IIA Kuningan pada Sabtu (25/10/2025) terasa berbeda. Di bawah cahaya lampu yang temaram, puluhan petugas dari berbagai instansi tampak bersiap. Malam itu, sinergi nyata antara Lapas Kuningan dan aparat penegak hukum terjalin dalam sebuah razia gabungan yang bertujuan memperkuat pengawasan internal serta memastikan lingkungan pemasyarakatan tetap aman, tertib, […]

  • Empat Dinas Di Pemda Kuningan Siap Menempati Ruangan Baru

    Empat Dinas Di Pemda Kuningan Siap Menempati Ruangan Baru

    • calendar_month Sen, 14 Apr 2025
    • account_circle Admin
    • 0Komentar

    jelajahtvnews.com,- Dalam rangka optimalisasi pelayanan publik dan penataan kelembagaan di lingkungan Pemerintah Daerah Kabupaten Kuningan, empat dinas resmi bersiap menempati Gedung Sekretariat Daerah (Setda) yang berlokasi di Komplek Islamic Center (KIC). Thank you for reading this post, don’t forget to subscribe! Menurut PJ Sekda Beni Prihayatno, S.Sos, MSi, menyampaikan Empat perangkat daerah yang akan mulai […]

  • Prosesi Pengaspalan Jalur Ir.sokerano 400x225 1

    Bupati Kuningan Komit Benahi Infrastruktur Jalan, Dari Pajak Rakyat untuk Rakyat

    • calendar_month Sel, 14 Okt 2025
    • account_circle jelajahtv news
    • 0Komentar

    jelajahtvnews.com,- Pemerintah Kabupaten Kuningan terus menunjukkan komitmennya dalam memperbaiki infrastruktur demi kenyamanan dan kesejahteraan masyarakat. Dalam keterangannya, Bupati Kuningan Dr. H. Dian Rahmat Yanuar menyampaikan bahwa program perbaikan dan penataan jalan menjadi bagian penting dari jalan kebangkitan ekonomi daerah, sekaligus upaya menghadirkan ruang publik yang nyaman bagi warga. Thank you for reading this post, don’t […]

  • Wabub Tuti: Meski Seren Taun Kuningan Digelar Sederhana, Namun Makna Tradisi Tetap Terjaga

    Wabub Tuti: Meski Seren Taun Kuningan Digelar Sederhana, Namun Makna Tradisi Tetap Terjaga

    • calendar_month Sab, 14 Jun 2025
    • account_circle Admin
    • 0Komentar

    jelajahtvnews.com,- Peringatan Seren Taun 22 Rayagung 1958 Saka Sunda kembali digelar di Paseban Tri Panca Tunggal Cigugur, Kabupaten Kuningan, Jawa Barat, meski secara sederhana karena masih dalam suasana berkabung. Namun kesederhanaan tersebut tak mengurangi kekhidmatan serta makna dari tradisi yang sarat nilai spiritual dan filosofi luhur bangsa ini. Thank you for reading this post, don’t […]

  • Tradisi Budaya Mapag Sri Desa Koreak  Simbol Merawat Bumi dan Melestarikan Budaya

    Tradisi Budaya Mapag Sri Desa Koreak Simbol Merawat Bumi dan Melestarikan Budaya

    • calendar_month Ming, 23 Feb 2025
    • account_circle Admin
    • 0Komentar

    jelajahtvnews.com,- Tradisi adat Budaya Desa Koreak ‘ Mapag Sri, Telah berlangsung puluhan tahun, Acara ini merupakan sebagai symbol dan pelestarian adat leluhur, sekaligus bentuk syukur bagi warga desa Koreak Kecamatan Ciganada Mekar Kabupaten Kuningan ,Minggu 23 februari 2025. Thank you for reading this post, don’t forget to subscribe! Dalam rangkaian acara tersebut, langsung di hadiri […]

  • Kisah Karet Gelang dan Merah Putih Di lapang Pendopo Kuningan

    Kisah Karet Gelang dan Merah Putih Di lapang Pendopo Kuningan

    • calendar_month Ming, 4 Mei 2025
    • account_circle Admin
    • 0Komentar

    jelajhtvnews.com,- Pagi itu, udara terasa lebih khidmat dari biasanya. Langit Kuningan membiru pucat, seolah turut menunduk menyambut upacara sakral: Hari Kesaktian Pancasila. Di pendopo agung yang megah namun sederhana, seluruh petugas dan pasukan upacara telah bersiaga. Barisan para pejabat tinggi berdiri tegap menghadap tiang bendera. Wajah mereka menyatu dalam satu irama: hormat dan hening untuk […]

expand_less