Breaking News
light_mode
Beranda » Agama » MUI Apresiasi Penanganan Arus Mudik & Balik Lebaran 2025

MUI Apresiasi Penanganan Arus Mudik & Balik Lebaran 2025

  • account_circle Admin
  • calendar_month Kam, 10 Apr 2025
  • comment 0 komentar

jelajahtvnews.cim,- Ketua Majelis Ulama Indonesia (MUI) Bidang Fatwa, KH. Asrorun Niam Sholeh, menyampaikan apresiasinya terhadap langkah pemerintah dalam menangani arus mudik dan arus balik Lebaran Idul Fitri 1446 H. Kebijakan yang diambil dinilai mempermudah masyarakat dalam melakukan perjalanan silaturahmi dengan aman dan nyaman.

Thank you for reading this post, don't forget to subscribe!

“Secara umum saya mengapresiasi penanganan arus mudik dan arus balik untuk memudahkan publik melakukan silaturrahim Idul Fitri 1446 H,” ujar Niam pada Rabu (9/4).

Ia menilai penanganan Lebaran tahun ini menunjukkan sinergi kuat antara pemerintah, TNI-Polri, serta kementerian dan lembaga terkait. Hal ini tercermin dari penyediaan fasilitas umum yang memadai, tempat ibadah di titik-titik strategis, serta kebijakan libur panjang dan sistem kerja fleksibel yang memberikan ruang bagi masyarakat untuk mudik dengan waktu yang lebih lapang.

Niam juga memberikan catatan positif terhadap kontribusi berbagai elemen masyarakat, mulai dari organisasi kemasyarakatan, perusahaan swasta, hingga komunitas sosial, yang turut mendukung kelancaran mudik dengan menyediakan moda transportasi massal gratis. Upaya ini dinilai efektif dalam menekan penggunaan kendaraan pribadi dan meminimalisasi potensi kemacetan.

“Mudik bukan hanya soal perjalanan fisik, tetapi juga perjalanan batin yang sarat makna spiritual dan budaya. Maka, kebijakan yang mendukung kelancaran mudik adalah bentuk penghormatan terhadap nilai-nilai kemanusiaan dan kebangsaan,” tambahnya.

MUI berharap sinergi antar lembaga dan partisipasi publik seperti ini terus dikembangkan, tidak hanya dalam momentum Lebaran, tetapi juga dalam penyelenggaraan agenda-agenda besar nasional ke depan. ( Sep )

  • Penulis: Admin

Rekomendasi Untuk Anda

  • Koni Kuningan

    Solidaritas & Sinergi, KONI Kuningan Mantapkan Target Prestasi Olahraga

    • calendar_month Sen, 22 Sep 2025
    • account_circle sep
    • 0Komentar

    Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Kabupaten Kuningan menggelar Rapat Koordinasi (Rakor) bersama cabang olahraga (cabor) anggota KONI, Sabtu pagi, di Ruang Rapat Linggarjati, Pendopo Kuningan. Thank you for reading this post, don’t forget to subscribe! Rakor resmi dibuka oleh Ketua KONI Kuningan, H. Trias Andriyana, yang menyampaikan apresiasi tinggi kepada seluruh cabor atas perjuangan mereka […]

  • Sambut Puncak Hardiknas Disdikbud LKKS & YPP Indosiar SCTV Gelar Morning Walk for Humanity

    Sambut Puncak Hardiknas Disdikbud LKKS & YPP Indosiar SCTV Gelar Morning Walk for Humanity

    • calendar_month Sen, 5 Mei 2025
    • account_circle Admin
    • 0Komentar

    jelajahtvnews.com – Dalam rangka menyemarakkan puncak peringatan Hari Pendidikan Nasional 2025, Disdikbud kabupaten Kuningan dan Lembaga Koordinasi Kesejahteraan Sosial (LKKS) Kabupaten Kuningan bekerja sama dengan Yayasan Pundi Amal Peduli Kasih (YPP) SCTV-Indosiar, akan menggelar acara spektakuler bertajuk “Morning Walk for Humanity”. Thank you for reading this post, don’t forget to subscribe! Hal tersebut disampaikan salah […]

  • Banyak Tempat Yang Bisa Jadikan Sumber Pendapatan Aset Bagi Daerah

    Banyak Tempat Yang Bisa Jadikan Sumber Pendapatan Aset Bagi Daerah

    • calendar_month Rab, 12 Feb 2025
    • account_circle Admin
    • 0Komentar

    jelajahtvnews.com,-Kabupaten Kuningan memiliki banyak sumber daya alam yang bisa dijadikan sebagai sumber pendapatan bagi daerah ( PAD ) jika dalam pengelolaanya dilakukan secara baik transparan dan akuntabel . saat ini sangat ironis, banyaknya aset pemerintah yang dibangun. namun belum bisa memberikan atau menghasilkan sumber pendapatan bagi darah Thank you for reading this post, don’t forget […]

  • Yati U. Kusmana Saat Memberikan Sambutan

    Jelang Hari Ibu ke-97, GOW Kuningan Salurkan Bantuan Sembako untuk Warga Desa Kalimati dan Cikeleng

    • calendar_month Sab, 20 Des 2025
    • account_circle Admin
    • 0Komentar

    jelajahtvnews.com,- Gabungan Organisasi Wanita (GOW) Kabupaten Kuningan melalui Panitia Peringatan Hari Ibu (PHI) ke-97 Tahun 2025 melaksanakan kegiatan sosial berupa penyerahan bantuan paket sembako kepada masyarakat Desa Kalimati, Kecamatan Japara, Sabtu (20/12/2025). Kegiatan ini merupakan bagian dari rangkaian peringatan Hari Ibu ke-97 yang diperingati setiap 22 Desember, sebagai wujud kepedulian sosial dan semangat gotong royong […]

  • Sang Vokalis Blue Monday Memukau Para Penonton

    “Blue Monday Genap 10 Tahun: ‘Ten Shades of Blue’ Guncang Erion dengan Selebrasi Musik dan Kebersamaan”

    • calendar_month Sen, 1 Des 2025
    • account_circle Sep
    • 0Komentar

    jelajhtvnews com,- Malam Senin (30/11/2025) di Erion berubah menjadi panggung paling bergema bagi musik lokal. Blue Monday, band kebanggaan Kabupaten Kuningan, merayakan usia 10 tahun melalui konser akbar bertajuk “Ten Shades of Blue Monday”. Bukan sekadar pesta ulang tahun, acara ini menjadi catatan emosional perjalanan panjang band yang tumbuh dari ruang kecil Kuningan hingga menjadi […]

  • Tiga Kandidat Calon Sekda Kuningan

    Tiga Kandidat Sekda Kuningan Lapor Harta ke KPK, Tahap Akhir Seleksi Kini Menegangkan

    • calendar_month Rab, 29 Okt 2025
    • account_circle SEP
    • 0Komentar

    jelajahtvnews.com,- Proses seleksi terbuka jabatan Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Kuningan memasuki babak akhir. Tiga pejabat yang lolos ke tahap final kini menjadi sorotan publik setelah diketahui telah melaporkan Laporan Harta Kekayaan Penyelenggara Negara (LHKPN) tahun pelaporan 2024 ke Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK). Berdasarkan data resmi laman elhkpn.kpk.go.id, ketiganya telah memenuhi verifikasi administrasi dan melaporkan kekayaan […]

expand_less