Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Nasional » Musda MUI Ke X Optimalisasi Peran Ulama Sebagai Mitra Umaro dan Khodim al-Ummah

Musda MUI Ke X Optimalisasi Peran Ulama Sebagai Mitra Umaro dan Khodim al-Ummah

  • account_circle Admin
  • calendar_month Sab, 19 Apr 2025
  • visibility 52
  • comment 0 komentar

jelajahtvnews.xom,- Majelis Ulama Indonesia (MUI) Kabupaten Kuningan menyelenggarakan Musyawarah Daerah (Musda) X sekaligus meresmikan Gedung Kantor MUI yang baru pada Sabtu, 19 April 2025, bertempat di Gedung Setda Lantai 3 Kabupaten Kuningan. Kegiatan ini mengusung tema “Optimalisasi Peran Ulama Sebagai Mitra Umaro dan Khodim al-Ummah.”

Thank you for reading this post, don't forget to subscribe!

Turut Hadir Ketua MUI Jawabarat, Forkopimda, Ormas Islam Sekabupaten Kuningan

Musda ke X MUI Kuningan

Dalam sambutannya, Wakil Bupati Kuningan, Hj. Tiri Andriani, SH, MK.n menyampaikan bahwa peresmian gedung kantor MUI merupakan wujud nyata dari komitmen strategis antara ulama dan pemerintah daerah. “Gedung ini bukan hanya simbol fisik, tetapi juga representasi peran penting MUI sebagai mitra pemerintah dalam bidang keagamaan, sosial, dan kemanusiaan. MUI diharapkan menjadi rujukan umat dalam aspek moral dan syariah,” ujarnya.

Lebih lanjut Wabub menegaskan bahwa keberadaan gedung baru ini akan memperkuat kelembagaan MUI serta memperlancar aktivitas dan pelayanan umat. Ia juga menyampaikan rasa terima kasih kepada semua pihak yang telah memberikan dukungan dan kontribusi. “Semoga ini menjadi amal jariyah dan menjadi bagian dari kemajuan peradaban umat Islam di Kuningan,” tuturnya.

Pemerintah daerah menyambut baik pelaksanaan Musda X MUI yang merupakan agenda lima tahunan sebagai simbol pembinaan dan pembaruan kelembagaan. Momentum ini dinilai sangat tepat untuk melakukan evaluasi menyeluruh serta menyusun langkah-langkah strategis dan implementatif, khususnya dalam memperkuat peran para ulama di tengah dinamika masyarakat.

Musda X MUI diharapkan menghasilkan kepengurusan baru yang mampu membawa visi dan misi lembaga dengan lebih kuat serta menjalankan program kerja yang responsif terhadap kebutuhan umat.(Sep )

  • Penulis: Admin

Rekomendasi Untuk Anda

  • Harlah ke-2 AWI Kuningan: Perkuat Sinergi Pers dan Pemerintah untuk Pembangunan Sosial

    Harlah ke-2 AWI Kuningan: Perkuat Sinergi Pers dan Pemerintah untuk Pembangunan Sosial

    • calendar_month Sab, 28 Jun 2025
    • account_circle Admin
    • visibility 74
    • 0Komentar

    Kuningan – Aliansi Wartawan Indonesia (AWI) Kabupaten Kuningan menggelar Hari Lahir (Harlah) ke-2 dengan penuh makna dan semangat kebersamaan. Acara yang berlangsung khidmat tersebut menegaskan kembali komitmen insan pers dalam berkontribusi pada pembangunan daerah berbasis sosial dan partisipatif. Thank you for reading this post, don’t forget to subscribe! Ketua Panitia Harlah, Maman Kondang, dalam sambutannya […]

  • ASN Mangkir Usai Libur Lebaran Bupati Kuningan Sanksi Tegas Menanti

    ASN Mangkir Usai Libur Lebaran Bupati Kuningan Sanksi Tegas Menanti

    • calendar_month Sel, 8 Apr 2025
    • account_circle Admin
    • visibility 43
    • 0Komentar

    jelajahtvnews.com,- Aparatur Sipil Negara (ASN) di lingkungan Pemerintah Kabupaten Kuningan yang tidak hadir tanpa keterangan pada hari pertama kerja usai libur Idul Fitri 1446 H dipastikan akan dikenai sanksi tegas. Hal itu ditegaskan langsung oleh Bupati Kuningan, Dr. H. Dian Rachmat Yanuar, M.Si., saat memimpin apel pagi di halaman Sekretariat Daerah Kuningan, Selasa (8/4/2025). Thank […]

  • DPD PKS Kuningan Gelar Festival Ramadhan Kareem 1446 H

    DPD PKS Kuningan Gelar Festival Ramadhan Kareem 1446 H

    • calendar_month Sab, 22 Mar 2025
    • account_circle Admin
    • visibility 47
    • 0Komentar

    jelajahtvnews.com,- DPD Partai PKS kabupaten Kuningan menggelar festival ramadhan selama dua hari yang dilaksanakan di area Puspa Siliwangi jumat- Sabtu tanggal 21-22 maret 2025 dihadiri langsung oleh ketua DPD PKS dan jajaran fraksi Thank you for reading this post, don’t forget to subscribe! Dalam kegiatan tersebut di isi dengan berbagai macam acara lomba Hadroh, Berbagi […]

  • Dari Panggung Harapan ke Realita Yang Mengecewakan Sebagian Masyarakat

    Dari Panggung Harapan ke Realita Yang Mengecewakan Sebagian Masyarakat

    • calendar_month Rab, 30 Apr 2025
    • account_circle Admin
    • visibility 49
    • 2Komentar

    Dari Panggung Harapan ke Realita Yang Mengecewakan Sebagian Masyarakat Thank you for reading this post, don’t forget to subscribe! jelajahtvnews.com,- Ketika suara rakyat dipinjam untuk naik, janji manis pun dilontarkan seperti gula di hadapan semut: menarik, menggiurkan, dan mudah larut. Tapi setelah kekuasaan digenggam, yang tertinggal justru pahitnya kenyataan. Pemimpin yang dulu dielu-elukan karena narasi […]

  • Kartini Masa Kini Menginspirasi Perempuan Bangkit dan Berkarya

    Kartini Masa Kini Menginspirasi Perempuan Bangkit dan Berkarya

    • calendar_month Jum, 25 Apr 2025
    • account_circle Admin
    • visibility 61
    • 3Komentar

    jelajahtvnews.com,- Peringatan Hari Kartini di Pendopo Kabupaten Kuningan berlangsung khidmat dan penuh makna. Tak sekadar seremoni berkebaya, perayaan ini menjadi refleksi atas perjuangan R.A. Kartini yang membuka jalan bagi perempuan Indonesia untuk berdiri sejajar dan berkontribusi bagi bangsa. Thank you for reading this post, don’t forget to subscribe! Hj. Dian Marina Puspita, Komisaris Utama PT. […]

  • Khidmat dan Penuh Haru 438 Calon Haji Kloter 9 Kuningan Resmi Dilepas

    Khidmat dan Penuh Haru 438 Calon Haji Kloter 9 Kuningan Resmi Dilepas

    • calendar_month Ming, 11 Mei 2025
    • account_circle Admin
    • visibility 46
    • 0Komentar

    jelajahtvnea.com,- Pemerintah Kabupaten Kuningan secara resmi melepas 438 jemaah calon haji dalam Kelompok Terbang (Kloter) 9 melalui sebuah upacara yang berlangsung khidmat di Masjid At-Taufiq, Kuningan Islamic Center, Minggu siang (11/5), pukul 12.30 WIB. Thank you for reading this post, don’t forget to subscribe! Acara ini dihadiri langsung oleh Bupati Kuningan Dr. H. Dian Rachmat […]

expand_less