Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Nasional » Bupati Kuningan Luncurkan Buku “Fondasi Kuningan Melesat” sebagai Evaluasi 100 Hari Pertama

Bupati Kuningan Luncurkan Buku “Fondasi Kuningan Melesat” sebagai Evaluasi 100 Hari Pertama

  • account_circle Admin
  • calendar_month Sel, 17 Jun 2025
  • visibility 78
  • comment 0 komentar

Memasuki 100 hari pertama masa kepemimpinan, Bupati Kuningan Dian Rachmat Yanuar bersama Wakil Bupati Amih Tuti Andriani secara resmi meluncurkan buku bertajuk “Fondasi Kuningan Melesat”, Senin (16/6/2025), di Pendopo Kabupaten Kuningan, Jl. Siliwangi No. 88.

Thank you for reading this post, don't forget to subscribe!

Peluncuran buku ini menjadi penanda evaluasi awal pemerintahan dan sekaligus pemaparan arah kebijakan pembangunan Kabupaten Kuningan selama lima tahun ke depan.

Dalam sambutannya, Bupati Dian menegaskan bahwa capaian selama tiga bulan pertama baru menyentuh sekitar 5 persen dari target besar yang telah dirancang. Meski begitu, ia menilai langkah awal ini penting sebagai bukti keseriusan pemerintah dalam membenahi berbagai persoalan daerah.

“Kami memilih bekerja senyap. Apa yang kami lakukan memang belum sempurna, tapi inilah gambaran awal kerja kami. Masih banyak persoalan seperti sampah dan stunting yang harus ditangani secara kolaboratif,” ujar Dian.

Ia menekankan bahwa penyelesaian permasalahan di daerah tidak bisa hanya dibebankan kepada dinas teknis semata. Pemerintah daerah mengajak semua elemen, mulai dari Forkopimda, mahasiswa, organisasi masyarakat, media, hingga masyarakat umum untuk bersama-sama terlibat aktif dalam pembangunan.

Lebih dari sekadar dokumentasi capaian, Bupati Dian menyampaikan bahwa buku Fondasi Kuningan Melesat adalah bentuk undangan terbuka bagi publik untuk memberikan masukan konstruktif.

“Dengan cinta dan keberanian pada kota kelahiran kita ini, kami ingin mendengar masukan dari siapa pun, demi Kuningan yang lebih baik,” ucapnya.

Turut hadir dalam acara tersebut, Anggota DPR RI Rokhmat Adriyan yang menyatakan dukungan penuh terhadap program-program pembangunan Pemerintah Kabupaten Kuningan. Ia optimistis dengan pendekatan kolaboratif, Kuningan dapat terus melesat di tengah tantangan nasional.

“Saya punya keyakinan Kuningan akan lebih maju. Saya siap mendukung dan berkolaborasi untuk kemajuan daerah ini,” katanya.

  • Penulis: Admin

Rekomendasi Untuk Anda

  • Puncak Arus Mudik di Tol Cipali Terjadi Hari Ini

    Puncak Arus Mudik di Tol Cipali Terjadi Hari Ini

    • calendar_month Sab, 29 Mar 2025
    • account_circle jelajahtv news
    • visibility 47
    • 0Komentar

    Pada Jumat, 28 Maret 2025, lalu lintas di Tol Cipali KM 72-KM 188, di puncak arus mudik tahun 2025, dilaporkan masih lancar dan ramai. Ada beberapa titik yang mengalami perlambatan, tetapi semuanya masih terkendali. Thank you for reading this post, don’t forget to subscribe! Namun, kendala dan berhenti di bahu jalan menyebabkan kendaraan perlambat laju. […]

  • Kawal Program Pertanian TMI Kuningan Sinergi Dengan Bumdes dan Bumdesma

    Kawal Program Pertanian TMI Kuningan Sinergi Dengan Bumdes dan Bumdesma

    • calendar_month Rab, 15 Jan 2025
    • account_circle Admin
    • visibility 45
    • 0Komentar

    jelajahtvtnews.com,- Dalam rangka pengawalan program ketahanan pangan dan sejumlah pertanian dari kementerian pusat, DPD Tani merdeka Indonesia wilayah kabupaten Kuningan melakukan sinergitas dengan kelompok Bumdes, Bumdesma Koperasi maupun Gapoktan di kabupaten Kuningan. Thank you for reading this post, don’t forget to subscribe! Hal tersebut disampaikan H.Taufik Selaku ketua DPD Tani merdeka Indonesia , Rabu 15 […]

  • ASN Mangkir Usai Libur Lebaran Bupati Kuningan Sanksi Tegas Menanti

    ASN Mangkir Usai Libur Lebaran Bupati Kuningan Sanksi Tegas Menanti

    • calendar_month Sel, 8 Apr 2025
    • account_circle Admin
    • visibility 44
    • 0Komentar

    jelajahtvnews.com,- Aparatur Sipil Negara (ASN) di lingkungan Pemerintah Kabupaten Kuningan yang tidak hadir tanpa keterangan pada hari pertama kerja usai libur Idul Fitri 1446 H dipastikan akan dikenai sanksi tegas. Hal itu ditegaskan langsung oleh Bupati Kuningan, Dr. H. Dian Rachmat Yanuar, M.Si., saat memimpin apel pagi di halaman Sekretariat Daerah Kuningan, Selasa (8/4/2025). Thank […]

  • Jejak Istana Pelabuhan ratu dari Dimensi Sejarah dan Spiritualitas

    Jejak Istana Pelabuhan ratu dari Dimensi Sejarah dan Spiritualitas

    • calendar_month Jum, 9 Mei 2025
    • account_circle Admin
    • visibility 83
    • 0Komentar

    jelajahtvnews.com,- Pesanggrahan Tenjo Resmi, yang dulunya dikenal sebagai Istana Pelabuhan ratu, kembali menarik perhatian publik. Terletak di Kecamatan Pelabuhan ratu, Sukabumi, bangunan ini bukan sekadar tempat peristirahatan presiden. Ia menyimpan jejak sejarah, mitos, dan misteri spiritual dari masa ke masa. Thank you for reading this post, don’t forget to subscribe! Dibangun sebagai bagian dari jaringan […]

  • Omset Pedagang Puspa Siliwangi Turun Drastis Dibanding Lebaran Tahun Lalu

    Omset Pedagang Puspa Siliwangi Turun Drastis Dibanding Lebaran Tahun Lalu

    • calendar_month Sel, 1 Apr 2025
    • account_circle Admin
    • visibility 77
    • 0Komentar

    jelajahtvnews.com,- Tak seperti Biasanya, Momen lebaran 1446 Hijriyah, tahun mengalami penurunan drastis itu terlihat pada saat 7 hari jelang lebaran dimana biasanya jalan Siliwangi sudah diberlakukan hari pembatas jalan. Thank you for reading this post, don’t forget to subscribe! Hal tersebut disampaikan Koordinator Pengelola Puspa Siliwangi Anton Lugay, saat dikonfirmasi media Selasa 1 April 2025. […]

  • PJ Sekda Kuningan Pimpin Rapat Sosialisasi Program Koperasi Desa Merah Putih

    PJ Sekda Kuningan Pimpin Rapat Sosialisasi Program Koperasi Desa Merah Putih

    • calendar_month Jum, 11 Apr 2025
    • account_circle Admin
    • visibility 59
    • 0Komentar

    jelajahtvnews.com, Penjabat Sekretaris Daerah (PJ Sekda) Kabupaten Kuningan Beni Prihayatno, S.Sos., M.Si, memimpin langsung rapat kerja yang membahas sosialisasi Program Koperasi Desa Merah Putih pada Jumat, 11 April 2025. Program ini digagas sebagai upaya strategis Pemerintah Kabupaten Kuningan dalam mendorong efisiensi rantai pasok serta meningkatkan produktivitas ekonomi masyarakat di tingkat desa. Thank you for reading […]

expand_less